Dettol Hadirkan Solusi Sanitasi Grab Vaccine Center di Yogyakarta dan Surabaya
TABLOIDBINTANG.COM - Pada kegiatan Grab Vaccine Center pada 14 – 16 Juni 2021 di Gedung Olahraga (GOR) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan 22 – 25 Juni di Galaxy Mall Exhibition Center, Surabaya Dettol berperan aktif sebagai official hygiene partner.
Hal tersebut merupakan kontribusi nyata Reckitt Indonesia selaku produsen produk Dettol dalam mempercepat jangkauan program vaksinasi sekaligus melawan pandemi COVID-19. Kolaborasi ini menjadi bagian penting terhadap dukungan sektor dunia usaha terhadap program vaksinasi nasional yang telah diinisiasi pemerintah. Sentra vakisnasi ini menargetkan pemberian vaksin kepada 10.000 penyandang disabilitas, lansia serta pekerja publik sektor transportasi dan pariwisata selama empat hari di masing-masing kota.
Hadir untuk memberikan dukungan dan peninjauan terhadap pelaksanaan vaksinasi di GOR UNY, antara lain Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, drg. Oscar Permadi, MPH, dan Wakil Gubernur sekaligus Ketua Satgas COVID-19 Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, KGPAA Paku Alam X Paku Alam X.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa juga sempat hadir meninjau Grab Vaccine Center di Galaxy Mall Exhibition Center, Surabaya. Menurut Khofifah, pusat vaksinasi ini sejalan dengan komitmen Pemprov Jatim soal vaksinasi.
Dettol memiliki visi untuk mengedepankan akses kebersihan dan sanitasi sebagai langkah penting untuk melindungi jutaan keluarga di Indonesia dari bahaya COVID-19 dan berbagai penyakit menular lainnya. Dettol berkomitmen untuk mengedukasi praktik protokol kesehatan yang baik termasuk dalam pelaksanaan program vaksinasi. Dettol memastikan lokasi sentra vaksinasi telah terlindungi secara menyeluruh dengan proses disinfeksi menggunakan produk kebersihan dan sanitasi dari Dettol. Dalam praktik sehari-hari, Dettol juga ingin senantiasa mengajak para keluarga di Yogyakarta dan Surabaya untuk menerapkan tiga kebiasaan kecil berdampak besar seperti mencuci tangan, mandi secara teratur, dan mendisinfeksi rumah untuk mencegah berbagai infeksi penyakit.
“Kami sangat antusias dalam memberikan aksi nyata pada program vaksinasi ini dalam membantu pemerintah Indonesia memperluas jangkauan vaksin kepada masyarakat untuk mencapai herd immunity dari COVID-19. Dettol menyadari bahwa protokol kesehatan sepanjang pra- maupun paska-vaksinasi perlu digiatkan melalui kolaborasi lintas sektor untuk menguatkan perlindungan keluarga selama masa vaksinasi maupun setelah herd immunity terbentuk. Oleh karena itu, kami ingin memberikan akses yang lebih mudah dalam menerapkan protokol kesehatan dengan memastikan ketersediaan produk-produk kebersihan tangan, badan, dan lingkungan selama program vaksinasi berlangsung,” General Manager of Reckitt, Srinivasan Appan menjelaskan.
Dettol mengajak setiap anggota keluarga di Yogyakarta dan Surabaya untuk saling menjaga satu sama lain dengan selalu menerapkan protokol kesehatan yang sesuai dengan anjuran pemerintah sampai dengan herd immunity tercapai. Protokol tersebut terdiri dari memakai masker yang menutupi hidung dan mulut, mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun antibakteri atau menggunakan hand-santizer, serta menjaga jarak 1-2 meter dari orang sekitar sepanjang masa pemberian vaksinasi untuk memaksimalkan perlindungan bagi masyarakat dari berbagai penyakit, baik COVID-19 maupun infeksi lainnya. Bentuk nyata lainnya diwujudkan Dettol dengan mendistribusikan 70.000 produk kebersihan dan sanitasi untuk peserta vaccine center dan tenaga kesehatan yang terlibat.
Head of Community Affairs & Partnership Reckitt Donny Wahyudi menambahkan, “Keluarga Indonesia perlu bahu membahu untuk tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan, karena vaksinasi masih akan terus berlanjut hingga herd immunity tercapai. Oleh karena itu, kami terpanggil untuk dapat mengambil bagian dalam membantu masyarakat menerapkan protokol tersebut. Ketika vaksin membantu membangun perlindungan dari dalam tubuh, maka disitulah peran Dettol untuk membantu perlindungan dari luar tubuh dan memastikan kebersihan setiap anggota keluarga melalui solusi total sanitasi yang kami siapkan.”