Tips Memilih Produk Perawatan Tubuh yang Aman bagi Kulit
TABLOIDBINTANG.COM - Melakukan perawatan tubuh memang tak bisa sembarangan. Bila salah, bisa membuat kulit rusak, rambut rontok, dan banyak gangguan lainnya. Untuk itu, sebaiknya kita menggunakan produk perawatan tubuh yang tepat.
Lalu, bagaimana caranya untuk memastikan agar produk perawatan tubuh yang kita gunakan aman dan cocok bagi kita? Yang pertama harus kita cek adalah izin BPOM, hingga kualitas produk mulai dari bahan dan proses pembuatannya terjamin aman.
Tips berikutnya, kita bisa memastikan bahwa rangkaian produk yang ingin kita gunakan tersebut diproduksi oleh pabrik yang memiliki sistem jaminan mutu Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik (CPKB). Dengan adanya 2 hal ini, kita bisa lebih yakin bahwa produk skincare bisa aman digunakan.
Memahami akan kebutuhan produk yang aman tersebut, PT Cressindo Kusuma (Cressindo) sebagai e-commerce yang juga telah memiliki manufacture atau pabrik sendiri dengan CPKB menyediakan rangkaian produk skincare dan bodycare berkualitas yang aman lewat beberapa pilihan produknya.
“Cressindo sebagai e-commerce memiliki sekitar 80 hingga 100 produk mulai dari bodycare seperti body lotion, body wash, dan body scrub serta perawatan wajah seperti day cream, night cream, dan toner,” jelas Garry Kusuma, Direktur PT Cressindo Kusuma.
Berbagai jenis rangkaian perawatan tubuh tersedia disini, seperti brand Exzo Lyolan, Unon, Yu Chun Mei, Skin Tuning, Cotton Candy, Musk by Milano Ashley, The Face, Beautain, Herbal Plus, dan Vampire.
Hadir sejak 2000 dan memiliki manufacture sejak 2013, e-commerce ini membuktikan bahwa setiap produk yang ditawarkan sudah terjamin baik dan menjaminkan setiap produknya konsisten dan stabil terutama dari segi warna dan aroma.
Garry menjelaskan, dengan pilihan produknya yang beragam, baik laki-laki maupun perempuan dari berbagai umur bisa menggunakan setiap produk perawatan tubuh sesuai kebutuhan.
“Tinggal disesuaikan saja dengan kebutuhannya, misal kulit berminyak, berjerawat, atau jenis kulit lainnya, lalu bisa pilih sesuai ingredientsnya,” jelas Garry.
Untuk pembelian, bisa langsung mengunjungi e-commerce atau websitenya www.cressindoshop.com. Dalam waktu dekat juga akan meluncurkan Cressindo official store di Tokopedia.