Lini Busana Ini Siap Menyasar Anak dan Perempuan Penggemar Travelling
TABLOIDBINTANG.COM - Pandemi Covid-19 tak menyurutkan sejumlah lini busana untuk menebar pesona sekaligus memenuhi kebutuhan para pencinta mode. Salah satunya lini busana Hakumata, merek yang diambil dari bahasa Swahili hakuna matata yang artinya, jangan khawatir. September 2021, mereka merilis koleksi produk apparel dan item penunjang kebutuhan travelling alias pelesir.
“Dari packable jacket, cargo pant, bucket hat, hammock, backpack, dan masih banyak lagi. Kami tetap mempertahankan ciri khas dan bahan berkualitas tinggi. Cotton Bamboo anti- bakteri, cotton water reppellent, anti-air, plus cetak sablon berkualitas tinggi,” kata Sales Manager Hakumata, Agus Permana, lewat siaran pers yang kami terima pekan ini.
Desain simpel, menarik, dan berkarakter dipertahankan. Selain itu, harga tetap terjangkau di kisaran 45 ribu hingga 600 ribu untuk segmentasi semua umur. “Dalam waktu dekat Hakumata akan merilis produk baru yaitu Hakumata kids dan Hakumata woman sebagai solusi bagi penggemar traveling di semua segmentasi,” imbuhnya.
Menyelaraskan dengan perkembangan teknologi dan gaya hidup masyarakat yang serbadigital, Hakumata kini berkolaborasi dengan sejumlah toko daring dari Blibli hingga Shopee. Lini busana ini juga punya akun Instagram yang diikuti lebih dari 10 ribu orang. Diharapkan, Hakumata makin dek at dengan masyarakat Indonesia.
Dalam waktu dekat Hakumata akan merilis product baru yaitu Hakumata kids dan Hakumata woman.Tshirt Hakumata juga bisa dipadukan dengan celana denim hingga pants.