Makeup Beauty House Hadirkan Pilihan Skincare Sesuai Kebutuhan 

tabloidbintang.com | 19 Februari 2022 | 01:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Beragam merek skincare kini banyak beredar di pasaran. Hal itu menandai bahwa skincare sudah menjadi kebutuhan setiap wanita maupun pria.

Namun jangan lupa agar memilih produk skincare dan makeup yang tepat sesuai kebutuhan. Baik untuk kulit kering, berjerawat, berminyak dan lain sebagainya. 

Berdasarkan tulisan di Berkeley Wellness, jika berkomitmen untuk mengikuti rutinitas yang akan bermanfaat bagi kesehatan kulit dan memberikan bonus dengan memanjakan kulit maka hal ini sangat bagus untuk kesejahteraan psikologis seseorang.

Jadi tidak heran, kalau saat ini tren untuk membeli produk skincare dan makeup semakin kuat. Sehingga tidak ragu lagi jika membeli produk kecantikan dengan harga yang mahal asalkan cocok di kuit. Namun kalau ada yang murah kenapa harus beli yang mahal?

Di Makeup Beauty House, semua produk yang dijual pasti lebih murah dari harga pasaran pada umumnya. Tapi bukan berarti produk yang ada ini abal-abal karena 100% produk yang dijual original.

Selain itu, dipastikan semua produk yang dijual sudah bersertifikat BPOM. Ada beragam produk yang tersedia, mulai dari brand lokal hingga import. Untuk saat ini, tersedia banyak produk dari brand lokal karena tren pembeli saat ini ke arah sana.

Davin, owner dari Makeup Beauty House, mengatakan, “Awal tahun 2011 kami awalnya jual bulu mata palsu beserta aksesorisnya. Masuk 2016 sempat heboh skincare Korea dan Thailand kami ikut jual, sampai tahun 2019 masih 90% produk kami itu import. Mulai di 2020 hingga sekarang ini mostly local brand karena ternyata banyak yang bagus dan bisa bersaing dengan produk import.”

“Kami berusaha memenuhi semua kebutuhan konsumen di bidang perawatan diri. Makanya ada banyak sekali brand yang tersedia di Makeup Beauty House, jadi konsumen bisa bebas memilih produk yang mereka mau tanpa perlu checkout dari banyak store,” jelas Davin.

Uniknya lagi, Makeup Beauty House menyediakan produk sample dengan harga mulai dari Rp 2.000 yang memudahkan konsumen untuk mencoba dulu produknya tanpa harus langsung beli ukuran yang besar. 

“Awalnya kami tidak menyangka sample itu banyak yang beli, tapi ternyata ini bisa jadi cara pembeli untuk memutuskan akan membeli produk yang mana nantinya,” tutupnya.

Penulis : tabloidbintang.com
Editor: tabloidbintang.com
Berita Terkait