Tambah Rasa Percaya Diri Dengan Pilih Parfum Sesuai Karakter

tabloidbintang.com | 17 Maret 2022 | 00:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Setiap orang punya selera sendiri dalam memilih wewangian alias parfum. Selain bikin lebih percaya diri, parfum diyakini mewakili karakter dan kepribadian seseorang. Tak heran jika orang sangat selektif memilih parfum. Saat mendapat parfum yang sesuai karakter, ia akan setia dengan pilihan tersebut. Hal ini disampaikan National Business Manager PT Griff Prima Abadi (pemegang merek Evangeline perfume -red), Dyah Kartika Nalibranta, lewat siaran pers yang kami terima pekan ini.

Hal lain yang patut diperhatikan dalam memilih parfum yakni, bahan baku yang dipakai mesti berkualitas karena ini berdampak pada hasil akhir termasuk daya tahan wewangian tersebut kala digunakan. “Evangeline memberi kesegaran sepanjang hari dan cocok untuk mereka yang sering beraktivitas. Aroma parfum dapat dipilih sesuai karakter pengguna. Merek ini eksis di Indonesia sejak 2010. Kami menunjukkan pertumbuhan baik dari tahun ke tahun dan bisa diterima masyarakat luas,” terang Dyah.

Produk Evangeline adalah parfum dan cologne. Sebagai bagian dari inovasi, tahun ini Evangeline berencana merilis Deodorant Roll On. “Inovasi hal terpenting di industri parfum karena tren cepat berubah. Loyalitas terhadap parfum bisa dibilang rendah. Produk Evangeline mengikuti tren yang banyak digemari dari desain, packaging dan wangi alias fragrance kekinian,” ujarnya. Merespons perkembangan teknologi, Evangelie menyapa toko off-line maupun online agar lebih mudah dijangkau masyarakat.

“Hingga saat ini Evangeline Black Sakura produk unggulan kami. Desainnya eksklusif, wangi tahan lama dan harga terjangkau,” pungkas Dyah. Tak heran jika Evangeline meraih penghargaan bergengsi Top Brand 2021 dan 2022, serta Top Official Store Award 2021.

Penulis : tabloidbintang.com
Editor: tabloidbintang.com
Berita Terkait