[RESEP] Berbeda dan Tak Biasa, STEAK LIDAH SAPI

Redaksi | 19 Juli 2021 | 13:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kali ini sajian yang kami tampilkan memang agak berbeda dan tak biasa. Resep Steak Lidah Sapi. Mau mencoba?

Bahan-bahan:

500 gr lidah sapi
7 siung bawang merah, iris-iris
750 ml air
8 sendok makan kecap manis
2 sendok makan saus tomat
1/2 biji pala, memarkan
5 biji cengkih
3 cm kayu manis
2 buah tomat, potong-potong
2 sendok makan margarin
Garam secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Bahan pelengkap:
Kentang goreng
Baby buncis rebus
Wortel rebus 
Kacang polong rebus
Brokoli rebus

Cara Membuat:

1. Bersihkan lidah dengan cara mencelupkannya di dalam air mendidih selama 2 menit. Angkat, kerok kulitnya. Cuci bersih kembali dan rebus hingga lunak. 
2. Panaskan margarin, tumis bawang merah hingga harum.
3. Masukkan lidah utuh, tambahkan kecap manis, saus tomat, garam, merica, pala, cengkih, dan kayu manis, aduk rata.
4. Masukkan air, masak hingga bumbu meresap ke dalam lidah dan kuah mengental.
5. Potong lidah menurut selera.
6. Siapkan piring saji, tata kentang goreng dan sayuran, taruh satu potong lidah, lumuri saus. 

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait