Bintang-bintang K-pop yang Eksis dalam Iklan Lini Mode Internasional

Rizki Adis Abeba | 29 Juli 2018 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Menyadari besarnya pengaruh artis K-pop terutama di kalangan remaja, beberapa grup dan penyanyi ternama sudah dikontrak lini mode internasional untuk menjadi model iklan global mereka. 

BTS x Puma

Tidak bisa dipungkiri, BTS boy band Korea paling populer saat ini. Meski tidak merilis lagu dalam bahasa Inggris, kemampuan RM (23), Jin (25), Jimin (22), Suga (25), Jungkook (20), J-Hope (24), dan V (22) dalam meramu lirik dan musik yang bisa dinikmati semua orang melambungkan BTS demikian tinggi.

BTS juga boy band dengan selera busana tinggi. Mereka biasa mengenakan busana dan aksesori rumah mode papan atas seperti Gucci, Saint Laurent, hingga Burberry.

BTS digaet merek sepatu asal Jerman, Puma, untuk berkolaborasi merilis kembali sepatu klasik Puma Turin. BTS juga terlibat dalam kampanye global sneakers Puma Suede dan setelan olahraga T7.

“Kami mengamati banyak pelanggan wanita kami yang terkoneksi dengan BTS dan kami senang dengan cara mereka merespons produk serta cara pemasaran yang dilakukan melalui kerja sama ini,” ungkap Adam Patrick, Direktur Global Merek dan Pemasaran Puma. Koleksi terbaru kolaborasi Puma dengan BTS rencananya akan dipasarkan mulai Juli ini.

CL x Louis Vuitton

2NE1 bubar, CL (27) hijrah dari Korea ke AS dan memulai karier solo dengan aliran musik hip-hop. CL merilis lagu berbahasa Inggris pertamanya, “Lifted”, pada 2016 dan menjadi pusat perhatian ketika tampil di penutupan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang tahun ini. 

Di AS, CL berhasil merengkuh pergaulan luas. Ia bersahabat dengan perancang busana Jeremy Scott dari Moschino yang pernah membantu merancang kostum untuk tur 2NE1 pada 2012. CL juga eksis di barisan kursi terdepan berbagai pergelaran busana.

Foto bersama Calvin Klein, Marc Jacobs, hingga penampilannya di peragaan busana koleksi musim semi Alexander Wang memantapkan posisinya sebagai sosialita dunia mode. Yang terbaru, CL membintangi video kampanye produk tas Twist dari Louis Vuitton.

bersambung

(riz / gur)

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait