BTS Gelar "Fan Meeting", Rap Monster Rayakan Ulang Tahunnya di Panggung

Sarah Christiani | 26 September 2015 | 07:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - GRUP asal Korea Selatan, Bangtan Boys yang biasa disebut BTS, menggelar fan meeting bertajuk “2015 1st SH Power Music with BTS and KM” di Jakarta, Jumat (11/9) lalu di Hall Kasablanka, Jakarta.

Penggemar BTS yang biasa disebut ARMY sudah memadati lokasi acara dari pagi. Mereka tidak sabar ingin bertemu BTS, karena sebelumnya BTS direncanakan hadir Februari lalu batal hadir. Bahkan tidak hanya penggemar dari Indoensia, lo yang hadir; ada pula penggemar mereka yang jauh-jauh datang dari Korea.

Awalnya, SH Entertainment selaku promotor merencanakan konferensi pers. Namun acara batal dan digantikan dengan press greeting kurang lebih 10 menit untuk 10 media terpilih termasuk Bintang.

Dalam acara ini, Rap Monster, Suga, Jin, J-Hope, Jimin, V ,dan Jungkook menyapa wartawan dengan bahasa campur-campur Korea, Inggris dan Indonesia. Mereka memperkenalkan diri dalam bahasa Indonesia. Sisanya, lebih banyak Rap Monster selaku leader yang berbicara soal betapa senang berada di Indonesia dan memberi bocoran tentang acara malamnya. Ia memang fasih berbahasa Inggris.

Acara dimulai tepat pukul 18.00 WIB dan dibuka girl band asal Indonesia yaitu KM, yang menyanyikan sekitar 5 lagu. Di tengah pertunjukan KM, ARMY yang tak sabar kerap menyerukan nama BTS. Tak lama kemudian, ketujuh anggota BTS naik panggung, tentunya diiringi teriakan penggemar yang begitu bersemangat.

MC memulai sesi bincang-bincang dengan grup yang debut pada 2013 ini. Dalam bincang-bincang singkat, BTS mengungkapkan senang bisa tampil di Jakarta, Jungkook pun mengutarakan keinginannya untuk makan otak-otak. 

Dalam acara bincang-bincang ada kejutan ulang tahun untuk Rap Monster, yang berulang tahun sehari kemudian yaitu pada 12 September.

Rap Monster yang memiliki nama asli Kim Namjun itu kaget dan senang menerima sebuah kue lucu dengan hiasan berbentuk sepatu Converse berwarna merah dan kelinci di atasnya. Ia beberapa kali mengatakan, hiasan kelinci itu lucu.

“Kelincinya mirip Jungkook,” sambungnya sambil tertawa.

Usai merayakan ulang tahun Rap Monster, MC mengajak ketujuh anggota BTS bermain  kuis bahasa tubuh untuk mengetes kemampuan mereka berbahasa Indonesia. Maklum, BTS mengaku sudah belajar sedikit bahasa Indonesia sebelum terbang ke sini.

Lucunya, kadang mereka kurang mengerti dengan kata yang dimaksud. Misalnya ketika V memperagakan kata “sok lucu”, dengan penuh percaya diri dia justru memperlihatkan wajah yang imut sehingga membuat penonton teriak histeris. Ah, yang penting pede, ya!

Setelah mengajak penonton tertawa, mereka  kemudian tampil powerful membawakan “No”, “No More Dream”, dan “Miss Right”. BTS mengajak semua penggemar bernyanyi bersama dengan lirik yang terpampang di layar.

"Apa kabar Jakarta? Kami akan menyanyikan 'Miss Right', bisa menyanyi bersama?" Tembang-tembang terkenal lainnya seperti “I Like It”, “If I Ruled The World”, “War of Hormone”, dan “Danger” menggema, ikut dinyanyikan oleh para ARMY. Terutama begitu lagu “I Need U” meluncur.

Wah, Hall Kasablanka begitu penuh teriakan. Maklum, ini lagu terbaru BTS dan sangat familier di telinga. Dilanjutkan dengan “Boy in Luv” yang membuat ARMY semakin bersemangat. 

Di pengujung acara malam itu, BTS yang sudah berganti kostum membombardir dengan 3 lagu yaitu “Dope”, “Boyz with Fun”, dan “Attack on Bangtan” secara berturut-turut.

Di lagu terakhir, anggota BTS berlari-larian di sekeliling panggung sambil melihat ke kamera dan bercanda-canda dengan senang. V anggota terakhir yang meninggalkan panggung, seakan tidak rela berpisah dengan penggemar di Jakarta.

Acara malam itu pun ditutup dengan sebuah video yang membuat heboh. Sebuah video di layar besar memperlihatkan ketujuh anggota BTS dan diakhiri dengan tulisan “The Red Bullet III” yang menandakan bahwa mereka akan menggelar konser mereka selanjutnya.

Hmmm, kode mereka akan mampir lagikah?

(sarah/gur)

Penulis : Sarah Christiani
Editor: Sarah Christiani
Berita Terkait