Begini Perbandingan Asrama Wanna One Dengan JBJ

Rizki Adis Abeba | 12 Oktober 2017 | 19:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sebagai grup yang sama-sama dilahirkan dari ajang pencarian bakat Produce 101 musim kedua, tak heran jika JBJ bakal dibanding-bandingkan dengan Wanna One

Jika Wanna One beranggotakan peserta yang masuk dalam sebelas besar, grup JBJ berisi enam peserta Produce 101 yang hanya mampu berada di peringkat 20 sampai 30. Bukan hanya soal kualitas musik dan penampilan, netizen bahkan mulai membanding-bandingkan asrama tempat tinggal Wanna One dengan JBJ. Namun hasilnya cukup mengejutkan.

Wanna One menempati asrama yang dulunya pernah ditempati grup IOI, girl band yang merupakan pemenang Produce 101 musim pertama. Asrama Wanna One berbentuk apartemen dua lantai yang tidak  terlalu besar. Lantai bawah berisi ruang keluarga dan dapur sedangkan kamar tidur berada di lantai dua. Ada tiga kamar tidur yang dan hanya dua kamar mandi untuk digunakan oleh sebelas anggota Wanna One.

Sementara itu, asrama JBJ meski hanya satu lantai namun terlihat lebih lega. Asrama mereka juga terdiri dari tiga kamar tidur dan dua kamar mandi, tetapi karena personel JBJ hanya enam orang sehinga satu kamar hanya diisi maksimal dua orang. Sedangkan di asrama Wanna One ada satu kamar yang diisi hingga lima orang. Personel JBJ, Kim Yong Guk, bahkan bisa membawa dua kucing peliharaannya untuk tinggal di asrama.

Selain ruangan yang terkesan lebih lega, asrama JBJ juga terlihat lebih mewah karena mereka mendapat tempat tidur yang bagus. Sementara itu Wanna One menempati bunk bed atau tempat tidur bertingkat yang terkesan murahan. “Bahkan lantai asrama JBJ terlihat lebih mahal ketimbang lantai asrama Wanna One,” komentar seorang netizen.

(riz / bin)

 

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait