Carrie Underwood Resah dengan Bentuk Badannya Setelah Melahirkan
TABLOIDBINTANG.COM - Rasa tak nyaman dengan bentuk badan yang biasa dialami ibu yang baru melahirkan rupanya juga dialami penyanyi country ternama Carrie Underwood. Juara American Idol musim ke-3 tersebut merasakannya saat akan tampil di Ajang American Country Music Award, Minggu (7/4) lalu.
Seperti dikutip ET, Carrie Underwood mengatakan proses menyesuaikan diri dengan bentuk dan berat badan setelah melahirkan amatlah tak mudah. Meski tampil menawan dengan gaun gaun hitam metalik dengan satu bahu terbuka karya Nicholas Jebran, Carrie merasa tak percaya diri. "Saya merasa gaun ini jadi sangat ketat. Itu mendorong beberapa bagian pada tubuh saya menonjol pada tempat yang tidak biasanya terjadi," terang Carrie.
Carrie Underwood mengatakan, kegelisahan tentang bentuk tubuh dan suaranya setelah melahirkan anak keduanya, Jacob sangatlah nyata. "Tubuh saya benar-benar berbeda dari beberapa bulan yang lalu, dan saya jadi merasa aneh. Apakah masih bisa memilikinya (bentuk tubuh seperti itu?) Bisakah saya tetap bernyanyi?" tukas Carrie. "Karena saya merasa punya halangan di daerah tertentu selama sembilan bulan, dan sekarang memang sudah hilang. Sekarang adalah periode penyesuaian," lanjut Carrie.
Meski masih dirundung keragu-raguan, Carrie Underwood mengatakan sangat antusias ketika ditanya soal kehadirannya ACM. "Ini ACM, jelas saya harus datang. Saya ingin tampil," kata Carrie mantap. Carrie yang dari pernikahannya dengan Mark Fisher telah memilikinya 2 orang anak, mengatakan hanya perlu membagi waktu berlatih dan menyusui bayinya saat melakukan persiapan ACM.
Carrie Underwood menjelaskan hatinya masih tertuju pada sang bayi, Jacob yang terus berkembang. "Ia baru saja mulai tertawa, yang merupakan suara paling manis di seluruh dunia. Semakin besar dan semakin besar dan dia hanya membuat suara tawa dan tersenyum. Seperti anak-anak yang lain, mereka istimewa ketika mereka tersenyum," pungkas Carrie bangga. Carrie sepertinya menjadikan ajang ACM sebagai pemanasan untuk kembali aktif di dunia musik, melahirkan album dan melakukan tur.