Jago Mengaji, Randa LIDA Langsung Ditunjuk Jadi Pemeran Utama Iblis Dalam Darah

Supriyanto | 10 Maret 2023 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Finalis Liga Dangdut Indonesia (LIDA), Ryaas Randa ikut membintangi film horor Iblis Dalam Darah yang tayang di bioskop mulai 16 Maret 2023 mendatang.

Ini project pertama Randa LIDA sebagai seorang aktor yang menunjukan bakatnya berakting. Debutnya di film, Randa LIDA  langsung dapat peran utama dengan melakoni seorang dokter yang bisa merukiah bernama Ahmad.

Ryaas Randa mengaku bersyukur, tak percaya mendapat peran penting di film pertama yang dimainkan. Apalagi Randa

"Awal karier Randa adalah sebagai penyanyi. Alhamdulilah dikasih kesempatan main film horor. Bersyukur di film pertama ini benar-benar dibimbing, dikasih kepercayaan, dan dikasih support bagaimana pemahaman sebuah karakter," ungkap Randa LIDA usai screening film Iblis Dalam Darah di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/3).

Randa LIDA jadi pemeran utama di film horor Iblis Dalam Darah

Sang sutradara, Yannie Sukarya mengungkap alasan mengapa memilih Randa LIDA sebagai tokoh utama di film Iblis Dalam Darah. Ternyata, saat casting, hanya Randa yang cara membaca ayat Alquran begitu bagus.

"Kita sebenarnya sudah lock pemain utama, tapi saya masih ingin pemain yang benar-benar bisa ngaji dan suaranya bagus. Akhirnya ketemu Ryaas Randa ini," terang Yannie. 

Randa LIDA membeberkan, saat casting dirinya diminta melafalkan ayat-ayat al quran. Rupanya, saat ditantang Randa tak merasa kesulitan lantaran sudah belajar dari sejak sekolah dasar.

"Ada adegan Ruqyah yang membutuhkan lantunan ayat-ayat suci yang indah dan tegas sekali saat pengucapan. Pas awalnya diminta melakukan agak kuatir tidak bisa memenuhi ekspektasi. Alhamdulilah ternyata 
kekuatiran itu tidak terjadi," kata Randa LIDA. 

Para pemain film horor Iblis Dalam Darah usai screening di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/3).

Selain Randa LIDA, Iblis Dalam Darah produksi Helroad Production dibintangi oleh Michelle Joan, Cut Ashifa Al'ar, dan Soraya 
Rasyid.

Terinspirasi kisah yang di riwayatkan oleh HR. Imam Buchari, film ini berkisah tentang iblis yang bisa merasuki manusia melalui darah. Untuk mengalahkan iblis, lantunan ayat-ayat suci Al Quran diperlukan. 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait