Luar Biasa! Reza Gladys dan Attaubah Mufid Sabet Rekor MURI untuk Ketiga Kalinya

Indra Kurniawan | 1 Juni 2024 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Usai meresmikan pembukaan kembali klinik kecantikan miliknya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan akhir pekan lalu, paket produk kecantikan pasangan dokter Reza Gladys dan dokter Attaubah Mufid diganjar penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia).  

Pada Kamis (30/5) siang, bertempat di Jaya Suprana Institute di kawasan Kelapa Gading Jakarta Utara, pasangan suami istri yang sudah bertahun-tahun menggeluti dunia kesehatan dan kecantikan ini menerima piagam penghargaan dan medali Rekor MURI yang diserahkan langsung oleh oleh Osmar Semesta Susilo, Direktur Operasional Museum MURI. 

Ini kali ketiga Reza Gladys dan Attaubah Mufid menerima Rekor MURI. Kali ini untuk produk Glafidsya Lab Glow & Brightening dengan penjualan paket perawatan wajah terbanyak sebanyak 116.676 paket dalam kurun waktu jurang lebih 3 minggu. 

Menurut Mufid, sapaan akrab Attaubah Mufid, rekor ini tentu tak lepas dari peran masyarakat Indonesia yang memercayakan kesehatan kulit kepada produk skincare mereka. Apalagi produknya telah lulus BPOM dan mengandung kandungan yang aman untuk ibu hamil dan ibu menyusui.

"Terima kasih banyak kepada tim MURI. Mudah-mudahan ini menjadi tolak ukur bagi kami ke depan dan lagi-lagi kami mendapatkan Rekor MURI, ini menjadi acuan buat kami, Glafidsya, dan tentunya dr. Reza Gladys dan saya selaku  owner untuk berinovasi setiap waktu untuk lebih dipercaya seluruh masyarakat Indonesia bahwa produk Glafidsya lebih mementingkan kualitas," ucap Mufid dalam kata sambutannya.

Satu paket perawatan wajah terdiri dari enam produk antara lain Facial Wash Bright and Glow Booster, Serum Bright and Glow Booster, Night Cream Bright and Glow Booster, Sunscreen Bright and Glow Booster, Face Mist Essence Bright and Glow Booster, dan Toner Bright and Glow Booster.

Lebih lanjut Reza Gladys mengungkap strategi penjualan hingga produknya laris manis di pasaran. Pertama, kata Reza, produknya berkualitas. Walau produk Glafidsya jarang beriklan dan dijadikan endorsement, tetap kualitas yang berbicara.

Rekor MURI yang diserahkan langsung oleh Osmar Semesta Susilo, Direktur Operasional Museum MURI, di Jaya Suprana Institute Kelapa Gading Jakarta. (Indra Kurniawan/tabloidbintang.com)

"Ditambah respons dan kepercayaan dari masyarakat yang benar-benar antusias ke produk kami. Hal itu menunjukkan seberapa pentingnya dan bagusnya inovasi-inovasi produk tersebut," tambah Attaubah Mufid.

Baik Reza Gladys dan Mufid sama sekali tidak menyangka bisa tiga kali mendapat Rekor MURI. Sebelum ini, Rekor MURI diraih salah satunya untuk kategori Pemesanan Perawatan Wajah Terbanyak secara Daring Dalam Waktu Satu hari di klinik mereka Glafidsya Aesthetic Clinic.

"Enggak nyangka sebenarnya dapat Rekor MURI. Cuma pada saat (dapat) yang pertama, itu jadi booster. Itu sih yang enggak nyangka-nyangka. Bangga banget bisa ciptain produk dan jadi terpadu lagi untuk membuat produk-produk lain yang berkualitas," tutur Reza Gladys.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Supriyanto
Berita Terkait