Jadi Pahlawan di Laga Melawan Australia, Maarten Paes Dipuji Jokowi
TABLOIDBINTANG.COM - Penampilan penjaga gawang Maarten Paes dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Selasa (10/9), menuai decak kagum. Berkali-kali ia menyelamatkan gawang Timnas dari gempuran pemain Negeri Kanguru.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi pun memuji
permainan Timnas Indonesia, khususnya Maarten Paes, yang berhasil menahan imbang Australia.
"Saya kira permainan yang luar biasa dengan perjuangan kerja keras seluruh pemain, terutama kiper," kata Jokowi kepada wartawan usai pertandingan.
Dengan hasil imbang ini, Indonesia mendapat tambahan 1 poin lagi di klasemen Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jokowi mengatakan tambahan satu poin tersebut patut disyukuri, karena bisa menjaga asa Indonesia untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026.
"Alhmdulillah kita dapat 1 poin lagi setelah kemarin dengan Arab Saudi dapat satu poin. Ini juga Australia dapat satu poin lagi. Karena memang untuk mencapai kesana itu paling tidak 15 poin," ucap Jokowi.
"Kita harapkan dengan tabungan satu poin, satu poin, mungkin nanti bisa tiga poin, ini yang kita harapkan," sambungnya.
Perjuangan Timnas Garuda menahan imbang Australia memang patut diapresiasi, mengingat rangking FIFA kedua tim terpaut sangat jauh. Australia berada di posisi 24, sementara Indonesia di 133.