Playhera Indonesia Hadirkan Grand Tournament, Targetkan 800 Ribu Peserta
TABLOIDBINTANG.COM - Playhera sukses melaksanakan Grand Tournament Qualifier 1 yang dimenangkan oleh team Wild Crime X kategori Free Fire dan team Raja Phoenix kategori MLBB.
Grand Tournament Qualifier 2 pun segera dilaksanakan pada awal Oktober 2024, dan akan terus berlangsung hingga Grand Tournament Qualifier 3 sampai Grand Finale.
Playhera Indonesia merupakan platform ekosistem gaming solution yang menyatukan gaming dan para komunitas serta dirancang untuk menjadi pusat utama di mana gamers, content creator, dan penggemar eSports dapat terhubung, berkompetisi dan berkembang di dalam satu platform yang tepat.
Sebagai platform gaming solution, Playhera pun menghadirkan Grand Tournament sebagai wadah bagi para tim berbasis komunitas dan daerah untuk menunjukkan skill mereka pada panggung professional berhadiah ratusan juta rupiah dengan meluncurkan rangkaian 2.500 turnamen online dan offline yang menakjubkan selama tiga bulan ke depan serta menargetkan hampir 800.000 gamer komunitas di seluruh Indonesia.
Semua tim nantinya memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi the next professional player di eSports Indonesia bahkan dunia dan bisa mencicipi langsung panggung eSports paling megah di dunia, yaitu Riyadh Arab Saudi.
Sebagai informasi, Playhera juga menyediakan Gaming as a Service (GaaS) yang memanfaatkan kekuatan game serta para pemainnya guna mencapai tujuan pasar dan bisnis mereka.
Melalui inisiatif ini, Playhera memberikan paket layanan gaming yang lengkap, yang disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan unik setiap merek atau mitra bisnis.
Dalam Gaming as a Service (GaaS) tersebut juga Playhera menyediakan 4 servis yakni pembuatan dan manajemen kompetisi, komunitas, konten kreatif, hingga produksi acara.