Kerja Sama dengan EST N8, MD Pictures Bawa Film Perewangan ke Pasar Dunia

Supriyanto | 9 Oktober 2024 | 13:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film horor Perewangan produksi MD Pictures bakal tayang di bioskop mulai 24 Oktober 2024. Dibintangi Davina Karamoy, Andy /Rif dan Shanty film Perewangan disutradarai oleh Awi Suryadi, yang dikenal atas karyanya, ‘KKN di Desa Penari’, film Indonesia terlaris sepanjang masa. 

Film Perewangan diadaptasi dari thread viral di X (dulu Twitter) beberapa waktu lalu. Cerita Perewangan mengungkap ritual kuno dan perjanjian dengan roh jahat demi kesuksesan. 

Dalam film Perewangan, penonton akan dibawa ke dalam kisah mencekam tentang Maya dan keluarganya yang diteror oleh kekuatan supranatural. 

Karya ini menghadirkan horor yang tidak hanya menakutkan, tetapi juga menggugah rasa penasaran tentang sisi gelap kehidupan sehari-hari, menjadikannya salah satu film horor paling dinantikan tahun ini.

Perewangan tayang di bioskop mulai 24 Oktober 2024

Perewangan memiliki cerita yang kuat dan membuat rasa penasaran penonton bagaimana akhirnya.

"Bagi saya kontennya menarik sekali, cerita horor biasalah, ada formulanya, tapi di sini ada elemen menarik yang realitanya lebih dapat dan enggak ketebak story-nya," ungkap Manoj Punjabi produser dan CEO MD Pictures.

Tidak hanya di Indonesia, film Perewangan juga bakal merambah ke industri pasar global. MD Pictures bekerjasama dengan EST N8 akan menyebar luaskan film Perewangan di Asia dan seluruh dunia.

Jaeson Ma, pimpinan EST Studios menyebutkan, pihaknya sangat antusias bekerjasama dengan MD Pictures. EST Studio juga tidak sabar menambahkan Perewangan ke dalam deretan konten Asia yang memikat dalam portofolio mereka.

“Kolaborasi EST N8 dan MD Entertainment di Film Perewangan menunjukkan dedikasi kami untuk menghadirkan cerita-cerita inovatif yang memikat pasar global. Melalui kerjasama dengan MD dan Awi Suryadi ini akan membawa proyek ini semakin istimewa. Kami tidak sabar untuk menayangkan film ini kepada penonton” kata Jaeson Ma dalam siaran pers yang diterima wartawan, Rabu (9/10).

EST Studios berdedikasi untuk mewakili semua genre konten Asia di pasar internasional, dan mencari ‘The Greatest Stories Never Told’. 

Berfokus pada produksi dan representasi konten film dan episode premium Asia untuk distribusi global, EST Studios bertujuan untuk membiayai, memproduksi, dan mewakili 15 proyek setiap tahunnya di pasar film global utama (EFM/AFM/Cannes/Busan/ATF). 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait