Kata Pengacara, Kimberly Ryder Pernah Minggat Tinggalkan Anak dan Suami Tanpa Alasan

Supriyanto | 10 Oktober 2024 | 13:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rumah tangga Kimberly Ryder dan Edward Akbar di ambang perceraian. Di tengah proses sidang cerai, keduanya kini saling tuding bahkan membongkar keburukan pasangan.

Pihak Edward Akbar menyebut, Kimberly Ryder pernah pergi dari rumah, meninggalkan anak dan suami tanpa izin. Kimberly berbohong dan tidak menghargai Edward sebagai suami.

"Salah satunya pengakuan dari KR sendiri dia yang sudah berbohong meninggalkan rumah, ia juga mengakui dengan meninggalkan rumah merendahkan harga martabat suaminya," ungkap Jundri R. Berutu, kuasa hukum Edward Akbar kepada wartawan di kawasan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Rabu (9/10).

Hal tersebut terjadi pada 2019. Setelah minggat, Kimberly pulang dan berjanji dengan membuat surat di atas materai tidak akan mengulang kesalahan.

"Bahwa di tahun 2019 itu ada surat pernyataan yang dibuat oleh si KR ini pada prinsipnya dalam surat pernyataan itu pada intinya dia menyatakan bahwa dia mengakui telah Berbohong kepada suaminya," jelas Jundri.

Surat perjanjian yang ditandatangani Kimberly menyeret nama adiknya, NR yang  akhirnya nekat untuk pergi dari rumah dan meninggalkan suami dan anaknya di rumah dalam beberapa hari.

"Dalam surat pernyataannya kebohongan yang saya rencanakan melalui adik saya NR untuk mengambil jalan pintas yang merusak trust dan dasar-dasar dalam membangun rumah tangga yang baik dimana kebohongan itu saya sadari bahwa juga menjatuhkan martabat saya sebagai istri dan merusak harga diri suami saya," beber Jundri membacakan isi surat perjanjian Kimberly Ryder.

"Saya berjanji akan belajar dari kejadian ini dan tindakan merusak kepercayaan suami saya dari dari belakang lagi. Saya sebagai istri siap untuk menghadapi situasi apapun demi membangun rumah tangga bersama dan seterusnya," tambah Jundri melanjutkan.

Rupanya, sejak kejadian itu, Kimberly masih tetap mengulang kesalahan yang sama, tapi Edward masih memaafkan. 

Namun Edward tetaplah manusia biasa hingga akhirnya tak kuasa melawan amarah dan memutuskan memberikan talak tiga terhadap istrinya.   

"Meninggalkan rumah itu kan Di tahun 2019 Tidak lama lah mungkin sekitar berapa hari. Tetapi yang kami sampaikan bahwa proses terjadinya Disharmonis itu sampe talak itu salah satunya beranjak dari situ," jelasnya.

"Melalui pernyataan ini dia mengakui bahwa dia salah tetapi sepertinya kesalahan itu mungkin terus berulang-ulang dan kita tidak tahu persoalan apa lagi yang terjadi sehingga klien kami sebagai suami Tentu punya rasa sabar juga," pungkas kuasa hukum Edward Akbar.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait