Film Cristine (Tidak Seperti yang Kamu Lihat) Punya Cerita Horor Berbeda

Supriyanto | 20 Oktober 2024 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rumah produksi Arci Film Company menggarap film horor Cristine (Tidak Seperti Yang Kamu Lihat) yang disutradarai Harris Cinnamon.

Sang sutradara menyebutkan, kekuatan film Cristine ini berbeda dari film horor umumnya. Film horor kebanyakan terjebak bermain di suasana kegelapan atau dark horor. Di film Cristine, Harris Cinnamon mengusung film horor tanpa sosok hantu yang lazim ditampilkan hampir di semua film horor.

"Saya membawa gaya baru membuat film horor dengan nuansa terang, cenderung mengulik kedalaman psikologi horornya," kata Harris Cinnamon dalam siaran pers yang diterima wartawan.

Film Cristine (Tidak Seperti Yang Kamu Lihat) mengusung film horor tanpa sosok hantu yang lazim ditampilkan hampir di semua film horor. Fiom tersebut bakal dibintangi Jasmine Elfira, Nova Eliza dan Septian Dwi Cahyo.

Film Cristine (Tidak Seperti yang Kamu Lihat) Punya Cerita Horor Berbeda

"Justru film Cristine ini menariknya karena yang biking seram itu bukan pada sosok hantu, karena memang tidak ada. Tetapi pada sosok jin Rabak yang ingin masuk ke alam manusia lewat sosok Cristine yang dirasukannya  ke dalam diri Naya," ungkap Septian Dwi Cahyo menambahkan.

Saat ditanya akan seperti apa kisah film Cristine, Septiam Dwi Cahyo enggan membeberkan cerita filmnya lebih jauh. "Nggak seru dong kalau dispill," tegas Septian Dwi Cahyo.

Jasmine Elfira memainkan dua peran sebagai Cristine dan Naya. Aktris kelahiran Sidney, Australia, 1 Desember 1998 itu mengaku sangat berkesan terlibat dalam film Cristine (Tidak Seperti Yang Kamu Lihat).

"Baru kali ini saya mendapat peran yang sangat berat. Di film ini saya memerankan dua jiwa dalam satu badan. Jiwa Cristine dan Jiwa Naya. Saya jadikan tantangan untuk meningkatkan kemampuan akting saya," kata Jasmine Elfira.

"Terus terang saya sangat senang bisa bermain dalam fim ini. Sutradara Pak Momon (Harris Cinnamon), Pak Ivander, Pak Igoy, Bu Nova dan yang jadi bapakku Septian Dwi Cahyo, dan kru lainnya thank you so much yang sudah membagikan energi positif. Sudah buruan filmnya bungkus aja, Project film ini akan selalu melekat dihatiku,"ujar Jasmine Elfira di akun instagramnya.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait