Vadel Badjideh dan Razman Bawa Dokumen untuk Membantah Tuduhan Nikita Mirzani
TABLOIDBINTANG.COM - Vadel Badjideh dan pengacara Razman Arif Nasution, Rabu (23/10) sore mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, usai dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA).
Kedatangan mereka untuk menyerahkan dokumen penting yang memperkuat bantahan soal kasus dugaan persetubuhan dan aborsi yang dituding oleh Nikita Mirzani.
"Dalam hal kedatangan kami ke sini adalah dalam rangka menyerahkan surat untuk nanti supaya direspon dalam rangka penguatan pembelaan kepada klien kami," ujar Razman Arif Nasution di Polres Jakarta Selatan.
Razman menjelaskan dokumen yang diserahkan ke penyidik Polres Metro Jakarta Selatan berkaitan dengan kondisi Laura Meizani, putri Nikita Mirzani.
"Dokumen ini terkait dengan kehidupan saudari LM (Laura Meizani) selama di Inggris, serta aktivitas studi yang dijalaninya. Ini kami sampaikan untuk memperjelas situasi yang sebenarnya," kata Razman.
Razman juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengumpulkan berbagai informasi mengenai kondisi Laura selama tinggal di rumah JF, dan di rumah seorang kerabat bernama mami Eda, di Inggris. Dokumen-dokumen ini dianggap krusial untuk pembelaan.
"Bagaimana dia (Laura) dimasukkan lagi ke sekolah. Bagaimana juga dia kembali ke Indonesia, itu nanti rumusannya akam kami sampaikan," beber Razman.
Razman berharap agar pihak kepolisian segera merespon dokumen dan bukti-bukti yang telah diajukan oleh timnya. Ia berharap informasi tersebut bisa menjadi pertimbangan dalam proses penyelidikan lebih lanjut.
"Agenda hari ini saya sudah sebut, mengantarkan surat, meminta diperiksa ini ini ini," pungkas Razman Arif Nasution.