Pengacara Alvin Lim Meninggal Saat Sedang Jalani Cuci Darah di Rumah Sakit
TABLOIDBINTANG.COM - Pengacara kontroversi, Alvin Lim meninggal pada Minggu (5/1) siang di Rumah Sakit Mayapada Tangerang, usai menjalani prosedur cuci darah. Kabar duka tersebut diketahui dari pesan berantai yang diterima wartawan.
Farhat Abbas juga membenarkan kabar tersebut. Ia mendapatkan kabar duka Alvin Lim meninggal langsung dari orang-orang terdekat almarhum.
"Informasi terakhir dan terkini, benar (Alvin Lim meninggal dunia). Saya dikabari dari teman yang lihat live-nya, kemudian saya chat sama pegawainya. Terus saya cek lagi ke asistennya. Kemudian teman dekatnya yang juga staf saya, ngabarin. Iya, benar (meninggal)," ungkap Farhat Abbas kepada wartawan lewat telepon, Minggu (5/1).
Dari informasi yang didapat Farhat Abbas, pria pendiri LQ Indonesia Law Firm itu mengembuskan napas terakhir saat tengah proses cuci darah di rumah sakit Tangerang.
"Di Mayapada, lagi cuci darah. Iya (meninggal di rumah sakit)," ujarnya.
Farhat Abbas mengaku kaget karena semalam masih sempat bicara dengan Alvin Kim melalui sambungan telepon. Mereka membahas soal kisruh donasi Rp1,5 miliar Agus Salim.
"Tadi malam, telepon-teleponan (dengan Alvin Lim). Soal podcast Densu mau menyerahkan (uang donasi) Rp1,3 miliar ke NTT. Iya (soal donasi). Nanti mau dilaporkan terkait penggelapan," pungkas Farhat Abbas.
Alvin Lim sebelumnya diketahui masih intens menjalani pengobatan karena masalah ginjalnya. Bahkan ia mengaku menerima donor ginjal. Beberapa kali Alvin bolak-balik ke Cina untuk menjalani perawatan.