Diragukan Sebagai Dirut PFN, Ifan Seventeen Klaim Bekerja di Film Sejak 2019
TABLOIDBINTANG.COM - Vokalis band Seventeen, Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen resmi menjadi Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN) di bawah Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Sejak ditetapkan sebagai Dirut PFN, 10 Maret 2025, Ifan Seventeen belum memberikan pernyataan soal jabatannya. Ditemui wartawan dikantornya, pelantun Kemarin itu pun menepis keraguan banyak orang tentang jabatan yang diberikan kepadanya.
Ifan mengatakan banyak orang awam yang tidak tahu latar belakang dirinya menjalani production house (PH) sejak lama.
"Jadi kebetulan, kebetulan banyak publik yang belum tahu. Sebenarnya dari tahun 2019 aku tuh sudah punya PH, production house. Di tahun 2021 aku tuh pernah produksi film, eksekutif produser, salah satu film yang paling laku di OTT yang dimiliki oleh pemerintah Indonesia. Sampai saat ini ya," ungkap Ifan Seventeen di kantor PFN, Jatinegara, Jakarta, Jumat (14/3).
Sampai saat ini pun, dirinya masih aktif di production house. Menurut Ifan Seventeen, bekal yang dimiliki di industri film cukup untuk mengemban tugas sebagai Dirut PFN.
"Untuk di 2020 kita juga produksi. Saya juga sebagai executive producer memproduseri film. Salah satu film namanya film Kemarin," jelas Ifan Seventeen.
Ifan juga menyalahkan netizen yang hanya mengenal dirinya hanya sebagai penyanyi saja selama ini.
"Jadi terus sampai saat ini juga aku masih sama teman-teman itu masih aktif di PH, jadi ya mungkin netizen kan tahunya aku nyanyi saja. Sebenarnya di situ masalahnya, ketidaktahuan aja," pungkas Ifan Seventeen.
Sebelumnya, penetapan Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN membuat banyak sineas pekerja di insdustri film syok. Di antaranya artis-artis ternama yang mengungkap rasa kagetnya di media sosial. Dari Fedi Nuril hingga Marcella Zalianty menanyakan kredibilitas Ifan di dunia film.