Steven Wongso Jadi Mualaf, Felix Siauw Teringat Dirinya Saat Mencari Ketenangan Batin

Supriyanto | 25 Maret 2025 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Konten kreator dan komika asal Surabaya, Steven Wongso resmi menjadi mualaf. Kabar tersebut diketahui dari unggahan Ustaz Felix Siauw di Instagram miliknya.

Dalam postingannya, Ustaz Felix Siauw menyebutkan bahwa Steven awal ya tidak ingin mengumbar soal status agamanya sekarang. Namun, Felix Siauw mengaku tidak dapat menahan diri untuk membagikan kabar baik ini kepada publik. Felix memastikan bahwa unggahan ini sudah mendapat izin dari Steven.

Felix Siauw membagikan dua foto slide. Terlihat Steven Wongso mengenakan baju koko putih dituntun melafalkan dua kalimat syahadat oleh Ustaz Felix Siauw.

"Ashar di 23 Ramadhan ini, alhamdulillah Steven mantap memutuskan untuk menjadi seorang Muslim, bersyahadat di hadapan teman-teman dekatnya, dan senang sekali bisa membantu membimbing Steven," tulis Felix Siauw di Instagram baru-baru ini.

Felix membeberkan, pria yang diketahui dekat dengan Arafah Rianti itu sudah lama menghubunginya untuk bertemu. Karena jadwal yang padat, pertemuan keduanya baru terealisasi saat bulan Ramadan tahun ini.

Steven menemui Ustaz Felix Siauw di kantor YukNgaji.

"Kita ngobrol panjang tentang kehidupan, kekhawatiran, percintaan, dan yang paling panjang, 'Bagaimana agama bisa jadi jawaban atas kegalauan dan siksaan mental dalam hidup'," tulis Felix Siauw.

Momen Steven Wongso mualaf membuat Felix Siauw terkenang dengan dirinya saat dalam proses mencari ketenangan batin.

Apa yang dirasakan Steven tidak jauh berbeda dengan curahan hatinya kepada Ustad Fatih Karim dua dekade lalu, sebelum Felix Siauw memutuskan mualaf pada 2002.

"Inget 23 tahun yang lalu, curhat yang kurang lebih sama aku sampaikan pada @fatihkarim tentang kegalauanku dalam pencarian agama," tulis Felix. "Meski sebetulnya Steven sudah practice Islam jauh sebelumnya, sudah paham cara wudhu, shalat, bahkan puasa, mudah banget Islamnya," pungkas Felix Siauw.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait