Atiqah Hasiholan Soroti Fakta yang Tak Sesuai dalam Kasus Ratna Sarumpaet

Abdul Rahman Syaukani | 28 Februari 2019 | 17:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Atiqah Hasiholan akan selalu memantau perkembangan kasus ibunya,Ratna Sarumpaet, yang proses hukumnya sudah disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Sama seperti pernyataan ibunya di ruang sidang, Atiqah Hasiholan juga menyebut kasus yang menjerat Ratna Sarumpaet tidak sesuai dengan fakta yang sesungguhnya.

"Memang ada beberapa fakta yang tidak sesuai dengan apa yang terjadi, kan tadi sudah disampaikan ibu saya," kata Atiqah Hasiholan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (28/2).

Ditanya apa yang dianggap Atiqah Hasiholan dan Ratna Sarumpaet tak sesuai fakta, dia enggan mengungkapkan. Namun dalam persidangan nanti, katanya, hal itu akan terungkap.

"Nanti kita lihat di sidang, bukan ranah saya untuk membicarakan hal ini," tutur istri Rio Dewanto ini.

Atiqah Hasiholan mendampingi Ratna Sarumpaet menjalani sidang perdana kasus penyebaran hoax di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Atiqah Hasiholan yang berusaha untuk membuka jalan barikade wartawan yang sempat meminta komentar dari Ratna Sarumpaet.

(man/bin)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor: Abdul Rahman Syaukani
Berita Terkait