Hampir Putus Asa Tanpa Kerjaan di Awal Pandemi Covid-19, Ikbal Fauzi Istikharah Dulu saat Diajak Gabung ke Ikatan Cinta

Indra Kurniawan | 22 April 2021 | 10:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ikbal Fauzi benar-benar tak menyangka sinetron Ikatan Cinta bakal hit seperti sekarang. Pemeran Abdullah Rendy teringat betul kala mendapat tawaran gabung di Ikatan Cinta.

Pandemi covid-19 antara Maret hingga Juni tahun lalu meluluhlantakkan semua aspek kehidupan, termasuk dunia hiburan. Tak ada lagi kegiatan syuting sinetron.

"Gue di situ berpikir, 'Aduh, gue kayaknya pulang kampung aja, deh.' Sempat, kan di situ pas puasa tahun lalu karena enggak ada kerjaan banget, aku mendingan pulang kampung bantuin keluarga," cerita Ikbal di kanal YouTube Afdhal Yusman.

Beberapa lama di Subang, Ikbal Fauzi tak kunjung mendapat panggilan syuting baik dari manajernya, pihak stasiun tv, dan pihak rumah produksi. Di tengah keputusasaan, tiba-tiba manajernya menelepon membawa kabar bahagia.

"Udah benar-benar hopeless deh, kayaknya mau pindah ke kampung aja. Nah pas mau ambil barang (ke Jakarta) untuk tetap stay di Subang beberapa lama, baru ada calling-an itu (Ikatan Cinta)," ungkap Ikbal.

Kabar gembira dibawa sang manajer untuk Ikbal. Dia menyampaikan kalau Ikbal terpilih di antara kandidat lain memainkan asisten pribadi di Ikatan Cinta.

"Bal, lu dipilih nih dari beberapa kandidat. Lu mau enggak jadi asistennya di sinetron ini? Gua tanya, asisten? Panjang enggak (masa penayangannya)? Tayangnya kapan?" beri tahu suami Novia.

"Iya nih lumayan katanya mau tayang sebentar lagi. Ternyata jadwal jadwal syuting hari pertama aku di Ikatan Cinta bentrok jadwalnya sama syuting iklan hari kedua," sambungnya.

Awalnya Ikbal Fauzi sudah menyampaikan kepada manajernya agar ia diganti saja di Ikatan Cinta. Ia menganggap mendapatkan job iklan jauh lebih sulit dari sinetron yang jadwalnya tayangnya juga belum jelas.

"Sempat istikharah dulu. Kalau dspat sesuatu yang harus memilih, gua selalu istikharah atau minta doa dari orang tua. Dan gue enggak pernah dapatin jawabannya dari mimpi. Jadi lebih dijalani. Kalau itu dilancarin di salah satunya berarti itu yang gue terima," jelas aktor yang mengawali karier sebagai model.

Dasar rezeki, Ikbal ditunjukkan jalan. Dengan dibantu manajernya serta pengertian pihak produksi tim Ikatan Cinta, jadwal syuting hari pertama Ikbal dimundurkan hari berikutnya. Ikbal bersyukur. Iklan tidak lepas, sinetron pun dalam genggaman.

(ind)

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait