Ini Alasan Dinar Candy Berdiri di Pinggir Jalan Pakai Bikini
TABLOIDBINTANG.COM - Dinar Candy ditetapkan sebagai tersangka kasus pelanggaran UU Pornografi karena gelar aksi demontrasi di pinggir jalan dengan berbikini. Kamis (5/8) siang, Dinar Candy diperiksa di Mapolres Metro Jakarta Selatan.
Acong Latief kuasa hukum Dinar Candy mengatakan, meski berstatus tersangka kliennya tidak sampai ditahan. Alasannya karena Dinar Candy menjamin akan koperatif saat pemeriksaan. Kepada pengacaranya, Dinar Candy mengaku menyesali perbuatannya yang berujung di kantor polisi karena dianggap melakukan tindak pidana.
"Dinar sekarang ya menyesal melakukan seperti itu. Malam ini pulang, dia tidak ditahan polisi karena kooperatif," ungkap Acong Latief di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Kamis (5/8) malam.
Acong Arief menjelaskan, kliennya yang bernama asli Dinar Miswari menggelar aksi memakai bikini di pinggir jalan, sebagai bentuk protes terhadap PPKM yang di perpanjang.
Menurut Acong unjuk rasa yang dilakukan Dinar Candy hanya meluapkan apa yang dirasakan lantaran lama menganggur akibat PPKM.
"Tapi yang jelas siapapun kalau perut dia lapar akan melakukan siapapun untuk dia kenyang, itu yang Dinar rasakan. Artinya ini adalah dampak yang membuat dia stres. Ya dia memberikan kritik dengan gayanya," sambungnya.
"Sebagai bentuk kritik bahwa dia salah satu orang yang kena dampak dari PPKM. Saya kira bukan hanya Dinar ya yang kena dampak," pungkas Acong Arief.
Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Azis Andriansyah mengatakan Dinar Candy aksi unjuk rasa yang dilakukan Dinar Candy dikenakan tindak pidana melanggar UU Pornografi. Atas tuduhan pelanggaran itu, Dinar Candy terancam hukuman penjara hingga 10 tahun atau denda sebesar Rp 5 miliar.
Sebelumnya, Dinar Candy melakukan aksi unjuk rasa berdiri di pinggir jalan kawasan Jalan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Rabu (5/8) siang. Aksi terebut merupakan bentuk protes Dinar Candy atas PPKM yang terus diperpanjang.
Dinar berdemonstrasi dengan hanya mengenakan bikini two pieces berwarna merah. "Saya stres karena diperpanjang," bunyi tulisan di papan yang dibawa Dinar Candy.
(pri)