Perankan Wanita Baduy, Widyawati Ingat Almarhum Sophan Sophian

Supriyanto | 26 Oktober 2018 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dalam film terbaru berjudul Ambu, Widyawati berperan sebagai Misnah, seorang ibu yang tinggal di pedalaman suku Baduy di Banten. Widyawati mengungkapkan, saat ditawari untuk maim film Ambu, dirinya langsung menerima tanpa pikir panjang.

Kepada wartawan, Widyawati mengatakan sudah lama menanti peran yang ditawarkan oleh Skytree Pictures. Widyawati pun senang lantaran bisa mengangkat budaya Baduy yang merupakan keinginan lama sang suami, almarhum Sophan Sophiaan.

"Ketika diceritakan, almarhum (Sophan Sophiaan) pengen bikin film soal baduy, jadi saya eksited banget pas ditawarin," ungkap Widyawati saat peluncuran poster dan trailer film Ambu di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (25/10). 

Pernyataan Widyawati pun diamini oleh Farid Dermawan selaku sutradara. Farid menceritakan antusias seoramg Widyawati mendapat peran wanita Baduy.

"Jadi saya telepon mama Widyawati, dia langsung bilang, 'kapan ketemuan', saat saya tawarkan untuk main di film Ambu. Mama Wid langsung mau ambil padahal belum baca skenario. Alasannya, dulu om Sophan cita-cita banget pengen bikin film Baduy, jadi itu sudah jalannya ya," kata Farid Dermawan. 

Film drama keluarga yang dimainkan Laudya Chyntia Bella, Enditha Wibisono, dan beberapa nama baru itu rencananya akan tayang di bioskop mulai Januari 2019.

(pri/ari)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait