Berkaca pada Kehidupan Masa Lalu, Ruben Onsu: Kita Harus Bisa Saling Membantu
TABLOIDBINTANG.COM - Ruben Onsu tidak segan mengulurkan tangan membantu orang yang membutuhkan. Besarnya kepedulian Ruben terhadap sesama karena berkaca pada kehidupan saat dirinya susah.
Ruben Onsu menunjukkan kepeduliannya dengan ikut andil merenovasi tempat beribadah di beberapa daerah di Indonesia. Yang terbaru, Ruben membantu pembangunan masjid di wilayah Palembang dan Sukabumi.
Awalnya Ruben Onsu ragu menampilkan semua itu di saluran YouTube-nya. Ia khawatir niat baiknya justru dinilai bentuk kesombongan oleh warganet.
"Mau upload juga mikir disangka ria apa gimana. Cuma ya biar aja orang komentar apa, gue hanya ingin berniat baik aja. Toh gue enggak nyusahin dan minta uang sama mereka," ujar Ruben Onsu, di Kawasan Cibinong, Jawa Barat, Minggu (5/4).
"Karena gue dulu pernah hidup dan merasakan kesusahan. Jadi gua berkaca dalam hidup gue, sehingga ya harus saling membantu," sambung suami Sarwendah itu.
Ruben Onsu tidak mengharapkan imbalan dari orang-orang yang pernah dibantunya. Semua ikhlas dilakukan dan murni dari hati yang paling dalam sebagai wujud rasa syukur ataa nikmat yang didapatnya selama ini.
"Nah konten YouTube gue kenapa enggak buat orang banyak. Penghasilan dari YouTube gue puter ke situ (untuk membantu). Gue bersyukur banget bisa membantu orang lain. Karena bagi gue, ya kita harus bisa saling membantu sesama meskipun (keyakinan) berbeda," ucap Ruben Onsu.
(tov/ari)