Lepas dari Hitz, Lee Jeong Hoon Ditantang Jadi Komedian
TABLOIDBINTANG.COM - Kendati boyband Hitz tempatnya bergabung sudah resmi bubar, Lee Jeong Hoon tetap tinggal di Indonesia untuk menjajal peruntungan di industri hiburan.
Dia kini menjadi penyanyi solo dan sedang mempersiapkan proyek album.
Di samping itu, pria asal Korea itu juga ditantang memasuki wilayah baru yang belum pernah dijalaninya selama ini. Yaitu menjadi komedian.
Bagi pemula, dunia komedi tentu tidak mudah. Butuh kecerdasan khusus untuk bisa nyemplung ke dalamnya.
"Sangat-sangat susah. Job harus melucu. Saya biasanya nyanyi cool, ternyata buat lucu susah juga, tapi fun," katanya, saat ditemui di Hotel Kempinski, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (16/12).
Meski sedikit sudah, dia akan terus belajar guna menjawab tantangan di industri hiburan Indonesia yang telah mantap dititinya.
(Man/yb)