El Rumi Promosikan Sinetron Roro Jonggrang ANTV
TABLOIDBINTANG.COM - ANTV menayangkan sinetron baru berjudul Roro Jonggrang.
Sinetron Roro Jonggrang tayang perdana pada Senin, 2 Mei 2016 dengan pemeran utama Ravi Bhatia, Marsha Aruan, Bio One, dan Agatha Valerie. Dalam dua hari penayangan, Roro Jonggrang posisinya stabil di 10 besar.
Putra kedua dari Ahmad Dhani - Maia Estianty, El Rumi ikut mempromosikan sinetron Roro Jonggrang. Padahal El Rumi tidak ikut bermain di sinetron garapan Maxima Pictures itu. Rupanya El Rumi mempromosikan Roro Jonggrang karena Marsha Aruan, kekasihnya, berperan sebagai tokoh utama.
"Watch her as Roro .. Roro Jonggrang jam 21.15 setiap hari hanya di ANTV" tulis El Rumi.
Fans pun senang melihat kebersamaan Marsha Aruan dan El Rumi.
"Ternyata nggk putus like kalian berdua @elelrumi" tulis seorang netizen.
"Fav Couple ({}) langgeng trus yah syg" tulis netizen lainnya.
(ray/ray)