Syuting Mata Dewa, Cedera Kenny Austin Kambuh
TABLOIDBINTANG.COM - Dari hobi bermain basket, Kenny Austin (25) terjun ke dunia akting.
Wajah tampannya per 8 Maret lalu menghiasi layar bioskop lewat film Mata Dewa. Tanggung jawab besar dipikul Kenny Austin yang memainkan tokoh utama bernama Dewa.
Akting dunia baru bagi Kenny. Ia melakukan debut akting lewat film Dubsmash yang tayang pada 2016 lalu. Di film yang dibintangi oleh Teejay Marquez, Jessica Mila, dan Verrell Bramasta itu, ia menjadi pemeran pendukung.
Bagi Kenny Austin, berakting dengan para aktor dan aktris menjadi pengalaman tak terlupakan.
Kini, Kenny mulai jatuh cinta pada akting. Saat ditawari untuk bermain dalam film Mata Dewa, ia tak kuasa menolak. Terlebih ia didaulat menjadi pemeran utama.
“Mata Dewa film pertama saya menjadi pemeran utama. Berperan sebagai Dewa, saya kembali ke masa-masa SMA dulu,” kata Kenny yang beradu peran dengan Agatha Chelsea dan Nino Fernandez di Mata Dewa.
Totalitas Kenny tidak diragukan. Saking totalnya, cedera yang pernah dialami Kenny saat bermain basket zaman SMA kembali kambuh.
“Ada gangguan di bagian ligamen (lutut) yang sudah sembut tapi ketika adegan bermain basket ada kaki yang salah bergerak. Urutnya tertarik lagi,” ungkap Kenny yang bersyukur cederanya tidak berkepanjangan.
Proses syuting Mata Dewa disyukuri Kenny Austin berjalan lancar. Ia tidak masalah kalaupun dimarahi sutradara.
“Galaknya sutradara di lokasi syuting enggak seberapa dibandingkan kalau pelatih basket marah-marah di lapangan,” beri tahu Kenny terkekeh.
Ya, sebelum menjadi aktor, Kenny adalah pemain basket. Ia tergabung dalam tim basket SMA yang memenangi sejumlah piala.
(han / gur)