Sate Klathak Pak Jede, Makanan Legendaris Santapan Para Selebritis
TABLOIDBINTANG.COM - Selain gudeg dan bakpia, Yogyakarta punya kuliner legendaris yakni sate klathak yang sepertinya menjadi agenda wajib bagi wisatawan di kota pelajar itu.
Pada dasarnya, sate klathak sama dengan sate kambing pada umumnya. Namun bedanya, sate klathak memiliki ciri khas pada tusuknya yang terbuat dari jeruji. Konon, penggunaan jeruji bisa membuat potongan daging kambing menjadi matang merata.
Proses pembuatan sate klathak yang unik dipercaya mampu menghasilkan cita rasa yang khas, hingga membuat kulineran dari daging olahan asal Jogja tersebut bikin ketagihan.
Disebut 'klathak’ karena teknik memasak sate yang menggunakan jeruji sepeda sebagai alat tusuknya itu menimbulkan suara ‘klathak’ saat proses pembakaran daging.
Bumbunya pun sederhana dibandingkan dengan sate pada umumnya, hanya menggunakan garam, bawang putih dan perasan air jeruk. Biasanya penyajiannya disandingkan dengan kuah gulai.
Nah, bagi kalian penggemar kuliner Jawa yang ingin mencoba kenikmatan sate klathak asli Jogja, kini hadir rumah makan Sate KlatakPak Jede di daerah Jabodetabek.
Sate di tempat ini terkenal dengan bumbu sederhana yaitu garam, merica, dan tambahan kuah.
Rumah makan Sate Klathak Pak Jede sudah cukup terkenal dengan resep khas jejeran, Imogiri Bantul, Jogja yang berpusat di Jogja, berada di pusat kota Jl Nologaten No. 46.
Kini mereka memiliki tiga warung cabang di Jakarta, yaitu di Bendungan Hilir- Jakarta Pusat, Mangga Besar-Jakarta Barat, dan yang terbaru di Pondok Bambu- Jakarta Timur.
Menu utama Sate Klathak Pak Jede yakni, sate klathak dan bakmi jowo. Meski dikenal dengan hidangan sate, tempat ini juga menjual berbagai menu lain dari bahan dasar daging kambing.
Menu lainnya yang disediakan seperti, mie lethek, nasi goreng, gulae daging, tengkleng, tongseng dan capcay, juga tidak kalah lezatnya.
Untuk harga tiap menu makanan disini mulai dari Rp 20.000,- hingga Rp 60.000,- per porsi. Harga sate klathak dibanderol Rp 40 ribuan per porsi.
Kesan pertama saat masuk ke rumah makan Sate Klathak Pak Jede, Anda akan merasakan suasana budaya di tanah Jawa. Bangunan, interior serta pelayanannya sangat kental dengan nuansa Jawa.
Beberapa foto selebriti hingga pejabat juga terpampang di salah satu dinding wall of fame. Di antara foto yang menyita perhatian adalah sosok Anies Baswedan, Ganjar, Pranowo, Ariel Tatum hingga Happy Asmara pernah mencicipi sate klathak di Pak Jede.