RaiMen Niseko Foam, Ramen Bercita Rasa Pas dari Jepang
TABLOIDBINTANG.COM - Makanan jenis mi kuah asal Jepang dan Tiongkok, ramen kini sedang populer di Indonesia. Bahkan, saking populernya banyak pengusaha kuliner mendirikan restoran yang menghadirkan menu ramen bervariasi di kota besar.
Kedai ramen mulai dari kelas kaki lima hingga di tempat-tempat seperti bintang lima bisa dengan mudah ditemukan di berbagai daerah.
Restoran ramen yang bermunculan juga dipenuhi berbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang tua. Sering perkembangan media sosial yang pesat, rekomendasi makanan seperti ramen bisa ditemukan di media sosial.
Salah satu tempat makan yang menyajikan ramen adalah RaiMen Niseko Foam Ramen di kawasan Gading Serpong, Tangerang Selatan. RaiMen Niseko Foam layak dicoba lantaran menyajikan menu ramen khas Niseko, Jepang.
Yang membuat ramen ini berbeda dengan warung lainnya adalah, pilihan menu ramen yang disajikan dengan foam dari creamy yuzu-kentang dan memiliki citarasa gurih. Foam inilah yang menjadi keunggulan RaiMen Niseko di Gading Serpong.
Tim Tabloidbintang.com sempat mendatangi kios pertama RaiMen Niseko Foam Ramen di Gading Serpong. Kesan pertama saat memasuki restoran RaiMen Niseko tampak begitu aestetik dan luas dengan nuansa Jepang.
Dengan konsep open kitchen, pelanggan bisa melihat proses setiap makanan yang dipesan.
Dalam restoran RaiMen terdapat area refill corner, bagi pelanggan untuk mengambil berbagai saus sebagai pelengkap makanan. Ada pula mesin refill cold ocha yang bisa diambil sepuasnya.
Toping yang disediakan di RaiMen Niseko Foam juga bervariasi, dari ayam, telur, daun bawang dan foam spesial yang khusus ada di RaiMen Niseko.
Menu andalan yang harus dicoba oleh pecinta ramen adalah Black Truffle Niseko Foam dan Spicy Niseko Foam dengan rasa gurih. Ditambah tekstur mie-nye yang lembut dan kenyal, serasa makan ramen di Jepang.