Ungkap Kebiasaan Mendiang Nike Ardilla, Melly Goeslaw Buat Netizen Tersentuh
TABLOIDBINTANG.COM - Melly Goeslaw belum lama ini merilis single berjudul Bintang di Hati. Lagu yang menceritakan soal persahabatan sejati ini sempat dibawakan Melly dalam konser kemanusiaan untuk Palestina. Setelah membagikan video penampilannya ke Instagram, istri Anto Hoed ini menyatakan jika banyak orang mengiriminya pesan dengan menanyakan soal persahabatannya dengan Almarhumah Nike Ardilla.
Alhasil, Melly Goeslaw pun membagikan fotonya dengan mendiang Nike Ardilla. Di salah satu postingannya, Melly tampak berpose berhadapan dengan Nike Ardilla sambil menjulurkan lidahnya. Mengiringi unggahannya, Melly Goeslaw menceritakan secara singkat sikap sahabatnya itu yang tak banyak diketahui publik.
"Gara gara lagu Bintang Dihati banyak yg DM ke saya. Tanya tanya cerita saya sama sahabat saya ini. Terlalu banyak cerita perjalanan kami berdua ,,kalau dibuat buku gak habis 4 buku kayaknya. Saya kasih tau 2 hal baik dari dia yg gak pernah saya temui di kawan sy yg lain sampai saat ini," tulis Melly Goeslaw di keterangan foto yang diunggah, Selasa (11/9).
"1. Dia itu hoby nya shoping, dan kalau belanja ke luar negri, pulang bisa bawa 5 koper. Sampe rumah dipanggilin semua temennya, dibukalah itu koper dan temennya disuruh pilih, sisanya baru buat dia. Kalo ditanya knp kayak gitu, jawabannya 'engke pan urg bisa meuli deui (nanti kan sy bisa beli lagi) ', 2. Dia gak punya manager tetap, siapa aja bisa jadi asisten dia. Kalo ditanya panitia berapa honor nya kalo mau panggil dia nyanyi. Jawabannya 'terserah aja'," lanjutnya.
Sikap tersebut membuat Melly Goeslaw tidak heran jika nama Nike Ardilla masih terus diingat hingga saat ini, meski telah meninggal dunia 23 tahun lalu. "Saya gak heran nama nya harum sampai skrg , krn hatinya sangat cantik. Dimanapun maneh ayeuna, urg sonooooo pisaaaaan," tutup Melly Goeslaw.
Unggahan Melly Goeslaw ini sontak membuat netizen ikut haru. Banyak dari mereka menuntut agar persahabatan keduanya dituliskan dalam bentuk buku dan bisa dijadikan film.
"Udah berapa kali baca caption teh @melly_goeslaw Yang ini.. Udah berapa kali juga air mataku meleleh Alfatihah buat Almarhumah Nike Ardilla," komentar netizen. "Jd mewek ingat beliu..sampe skrg mah terlalu cinta," sambung netizen. "Ini cerita satu halaman aja blm Teh @melly_goeslaw, tp sudah mengharukan..nyeredet kanu hate gimana klo 4 buku+ bisa dibikin movie ny jg atuh. Tos geulis teh meuni sae pisan manahna..Mugia Teh Nike janten penghuni syurga, tiasa kapendak sareng Teh Nike di Syurga na Allah," timpal netizen lainnya.
(dika/ray)