Glo, Kamu Cahaya Film Inspiratif Perjuangan Atlet Renang Difable
TABLOIDBINTANG.COM - Film menginspirasi perjuangan seorang atlet menjadi juara diangkat dalam film layar lebar berjudul Glo, Kau Cahaya.
Menghadirkan cerita unik dan menarik, film garapan Bhuana Art Sinema (BASinema) bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Papua dan Panitia Besar PEPARNAS XVI Papua 2021 ini mengisahkan Gloria, seorang atlet renang yang bangkit dari keterpurukan dan sukses berprestasi sebagai atlet difabel.
Sutradara Glo, Kau Cahaya, Ani Ema Susanti mengatakan sudah lama menantikan cerita inspiratif untuk dituangkan dalam film. Menurutnya, film yang digarap memberikan pesan moral membangkitkan keterpurukan.
"Hari-hari Gloria dipenuhi dengan kesedihan dan luka mendalam," ungkap Ani Ema Susanti dalam junpa pers di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (27/2).
"Saya menunggu hampir 15 tahun setelah saya ngumpulin bekal film-film, saya dapat penghargaan di festival. Saya menunggu momen ini untuk bisa membuat film layar lebar," jelas Ani Ema Susanti.
Kemenangan yang semula sudah diraih dan berada di genggaman Gloria menjadi seorang atlet peraih medali emas di olimpiade renang, menjadi tidak berguna. Ia melewati hari-harinya yang tidak akan pernah sama, melanjutkan hidup atau berhenti dan menyesalinya bersama nenek Isy dan tiga sahabatnya, Julvri, Idho dan Eliza.
"Melalui karakter Gloria, kita memahami cerita keberanian, penerimaan, perjuangan perempuan dan refleksi orang-orang di sekitarnya tentang dirinya," jelas Ema Susanti.
Monalisa, gadis asal Wamena, Papua dipercaya memerankan tokoh utama, Gloria. Ia mengaku bangga bisa mempresentasikan film inspiratif yang bakal ditonton banyak orang.
"Aku punya mimpi kapan ada film soal Papua dan ini perlahan sudah mulai ramai, ini bisa jadi langkah baru untuk buka mata bahwa kita semua punya kesempatan yang sama," kaya Monalisa.
Proses syuting dilakukan di dua kota, Jayapura dan Yogyakarta. Hal ini juga dijadikan sebagai media promosi daerah tersebut.

"Film ini sekaligus sebagai media promosi untuk memperkenalkan keindahan alam dan kemajuan pembangunan Papua yang luar biasa ke masyarakat yang lebih luas," ujar Hamka Handaru, Produser Eksekutif film Glo Kau Cahaya.
Film Glo Kau Cahaya dibintangi Kevin Royano sebagai Julvri, Tatyana Akman sebagai Gloria, Ratna Riantiarno sebagai Nenek Isyi dan Monalisa Sembor sebagai Eliza. Ada juga komika Mamat Alkatiri, Wulan Guritno, Cak Percil, Dani Aditya dan Putri Nere.