Luar Biasa! Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul Raup 150 Ribu Penonton di Hari Pertama, Tertinggi ke-3 Tahun Ini

Indra Kurniawan | 22 September 2023 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Teror Pocong Gundul di hari pertama benar-benar mengerikan. Dengan lebih dari 2 ribu showtime di hari pertama penayangan, film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul berhasil mengukir prestasi luar biasa.

Dilihat dari akun Instagram MD Pictures, Jumat (22/9), film garapan sutradara Awi Suryadi sukses merangkul 153.778 jiwa di hari pertama penayangan dan hari ini diproyeksi mendapat tambahan 150 ribu penonton lagi.

Pencapaian tersebut menempatkan Pocong Gundul di peringkat ke-3 perolehan penonton film Indonesia tertinggi di 2023, setelah Suzzanna: Malam Jumat Kliwon (193.263) dan Sewu Dino (187.505). Menariknya, 3 film itu bergenre horor.

Pocong Gundul telah disaksikan 150 ribu pasang mata di hari pertama (X/MD Pictures)

Malam Jumat Kliwon sendiri turun layar di angka 2,18 juta penonton dan menghuni peringkat ke-3 film Indonesia terlaris 2023. Sementara itu Sewu Dino yang juga digarap MD Pictures di tempat pertama dengan 4,8 juta penonton. 

Tingginya antusiasme penonton di hari pertama tampaknya membuat pihak bioskop menambah jumlah layar dan waktu pertunjukan Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul. Diprediksi akhir pekan ini, jika stabil di angka 150 ribu per hari, Pocong Gundul dapat meraih lebih dari 600 ribu penonton.

Pocong Gundul diangkat dari pengalaman horor praktisi retrokognisi Om Hao yang dibintangi oleh Deva Mahendra. Diadaptasi dari buku seri kedua Kisah Tanah Jawa yang bertajuk Pocong Gundul rilisan 2019 karya Bonaventura D. Genta, Mada Zidan (Mbah KJ), dan Hari Kurniawan, naskah film ini ditulis oleh Agasyah Karim, Khalid Kashogi, dan Awi Suryadi.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait