Rilis Single Bongko, Riecha Monicha Curhat Pengalaman Pribadi

Ari Kurniawan | 26 Juni 2024 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Musik koplo masih jadi favorit masyarakat Indonesia saat ini. Alasan inilah yang membuat Riecha Monicha percaya diri merilis single perdananya yang berjudul "Bongko".

Menurut Riecha, Bongko menceritakan seorang wanita yang sudah lelah dengan hubungannya dengan sang kekasih, hingga akhirnya ditinggalkan.

"Jadi udah nggak peduli, udah capek sama sebuah hubungan. Sampai-sampai udah nggak peduli lagi mau ditinggalkan atau meninggalkan," jelas lnya, dikawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (25/6).

Tidak ada kesulitan bagi Riecha untuk menghayati lagu berbahasa Jawa tersebut. Sebab, ia pernah mengalami apa yang tertuang dalam lirik lagu Bongko.

"Ini pengalaman pribadi," ucapnya sambil tertawa.

Genre koplo sengaja dipilih Riecha Monicha karena dianggap cocok dengan karakter suaranya. Riecha selalu membawakan lagu koplo saat tampil dari panggung ke panggung di wilayah Jawa Tengah.

"Dari dulu memang saya terjunnya di koplo. Musiknya asik, ada ketipungnya juga, jadi enak buat joget," ungkapnya. 

Pada kesempatan yang sama, Bimo Maxim selaku produser Omah Koplo, mengatakan bahwa dirinya sangat optimis Riecha Monicha bisa mendapat tempat di hati penikmat musik Tanah Air. 

"Riecha sudah lama bernyanyi dari panggung ke panggung, jadi pengalaman menyanyinya sudah sangat banyak," kata dia.

Dalam proses rekaman, Riecha Monicha dibantu oleh Eva Manurung sebagai vocal director. Eva sendiri merupakan ibunda dari muaisi Virgoun.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait