Fenomena Gaib di Pulo Majeti Diangkat ke Layar Lebar, Disutradari Jose Purnomo

Ari Kurniawan | 27 Juni 2024 | 08:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Lingkar Pictures siap memulai produksi film terbarunya. Kali ini, film horor dengan judul "Kampung Siluman Pulo Majeti".

Dibintangi Tatjana Saphira, Justin Adiwinata, dan Baskara Mahendra, film ini akan mulai syuting pada 1 hinggga 27 Juli 2024 mendatang.

Bagi Jose Purnomo, ada tantangan tersendiri ketika menerima tawaran menggarap film Kampung Siluman Pulo Majeti, karena ceritanya diangkat dari kisah nyata.

"Kami benar-benar coba gambarkan apa yang ada di sana. Jadi tantangannya kita nggak bisa jauh dari kejadian aslinya," kata Jose Poernomo, dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (26/6).

Sementara itu, Girry Pratama sebagai produser film Kampung Siluman Pulo Majeti, merasa tertarik untuk mengangkat fenomena horor di Pulo Majeti karena belum banyak orang yang tahu. 

"Kebetulan ini horor berlatar adat Sunda yang pertama kami buat, bahasanya juga full Sunda, cuman nanti kami akan terus latih dan uji coba apakah dicampur," tuturnya.

Sinopsis film Kampung Siluman Pulo Majeti

Film ini mengisahkan tentang seorang warga Pulo Majeti yang membatalkan pernikahan dengan raja jin, sehingga anak perempuannya yang berusia 5 tahun dipinang oleh bangsa jin.

Sang ibu yang sakit parah berhasi! menyelamatkan anaknya dengan melarung menggunakan sampan, hingga ditemukan oleh seorang nelayan tua bernama Jaka, dan memberikan nama Alia.

Alia tumbuh dewasa dan kembali ke Pulo Majeti untuk mencari keluarganya, menghadapi berbagai kejadian aneh dan menegangkan. 

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait