MNCTV Tayangkan Kembali Serial Kera Sakti, Siap Saingi Mega Film Asia INDOSIAR?

Indra Kurniawan | 13 Agustus 2024 | 12:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - MNCTV bakal menayangkan kembali serial Kera Sakti. Strategi ini bisa jadi untuk menyaingi kesuksesan Mega Film Asia INDOSIAR. 

Serial Kera Sakti merupakan serial televisi Hong Kong yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Dibintangi oleh Dicky Cheung, Kwong Wah, Wayne Lai dan Evergreen Mak, serial ini tayang pertama kali di Indonesia pada tahun 1997 di INDOSIAR. 

Setelah INDOSIAR, ada beberapa stasiun televisi lainnya yang menayangkan serial ini seperti Rajawali Televisi, Trans7 hingga RTV/B Channel. 

Tujuh tahun berlalu sejak terakhir kali mengudara di Trans7, MNCTV bersiap menayangkan kembali serial produksi TVB. Kabar ini dibagikan di akun resmi Instagram MNCTV pada Senin (12/8). 

"Sebentar lagi, Min-C bakal datengin Sun Go Kong dkk nih. Stay tune terus ya #KeraSakti #MNCTV," tulis admin menyertai unggahan foto para pemain Kera Sakti.

Kera Sakti segera hadir di MNCTV. (Instagram/MNCTV)

Pengumuman tersebut mendapat respons positif dari netizen. Banyak yang tak sabar bernostalgia dengan serial yang dibuat sebanyak 30 episode.

"Wihh alhamdulillah akhirnya setelah sekian purnama ada juga tontonan seru. Kapan tayangnya min?" sahut netizen di kolom komentar.

"Wah mantaaapp min..mksh min.. semoga makin banyak tayangkan nostalgia di MNCTV," harap netizen lain.

Akan tayang di slot siang, sore atau malam hari, belum ada pengumuman lebih lanjut dari pihak MNCTV. Boleh jadi serial ini untuk menyaingi Mega Film Asia INDOSIAR yang sukses menyedot perhatian pemirsa di slot malam hari.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Supriyanto
Berita Terkait