Film Kaka Boss Diragukan Tembus 1 Juta Penonton, Arie Kriting Singgung Syarat untuk Bikin Sekuel

Indra Kurniawan | 12 September 2024 | 12:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film Kaka Boss hingga saat ini belum beranjak dari angka 600-an ribu penonton. Angka tersebut masih sangat jauh dari 1 juta penonton sebagai salah satu syarat dari rumah produksi Imajinari untuk dibikinkan sekuelnya.

Melalui Instagram Story pribadinya baru-baru ini, sang sutradara, Arie Kriting mengungkap perjanjian dengan Imajinari untuk membuat sekuel Kaka Boss.  Syaratnya ada dua, salah satunya jumlah penonton.

"Sebenarnya saya punya perjanjian dengan PH (production house) saya untuk membuat sekuelnya, karena masih banyak angle yang belum dimunculkan. Syaratnya, harus minimal 1 juta penonton, syarat kedua saya harus memberikan script atau naskah cerita yang menarik untuk bisa difilmkan," ungkap suami dari Indah Permatasari.

Dengan syarat dan realita yang ada, Arie Kriting skeptis film Kaka Boss bakal tembus 1 juta penonton. Mengutip cinepoint.com, Kaka Boss baru mengumpulkan 656 ribu lebih penonton. 

"Melihat perjalanan Kaka Boss sejauh ini rasanya agak-agak tidak mungkin bisa menyentuh 1 juta penonton," ucap Arie Kriting pesimis.

Arie Kriting skeptis Kaka Boss raih 1 juta penonton. (Instagram/Arie Kriting)

Berapapun jumlah penonton akhir nantinya, Arie Kriting mengucap terima kasih dan memberikan apresiasi kepada masyarakat yang sudah menyaksikan film Kaka Boss di bioskop. Terpenting baginya penonton merasa bahagia dan terhibur setelah menyaksikan Kaka Boss.

Kaka Boss merupakan debut layar lebar Ari Kriting di kursi sutradara. Dibintangi oleh deretan aktor dan aktris mayoritas dari Indonesia timur, film ini bercerita dan menggambarkan budaya Indonesia timur.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait