Pertimbangan Ustadz Zacky Mirza Saat Terima Tawaran Syuting di TV
TABLOIDBINTANG.COM - Aktivitas Ustadz Zacky Mirza di Ramadhan 2019 terbilang cukup padat. Selain mengisi program-program on air, dia juga diminta tampil di beberapa acara off-air. Meski begitu, Ustadz Zacky punya pertimbangan dalam menerima tawaran pekerjaan di bulan Ramadhan.
Bagi Ustadz Zacky Mirza, terpenting acara itu memiliki muatan dakwah dan nilai positif bagi pemirsa di rumah. Itu sebabnya ia sempat menolak tawaran sinetron yang dinilai terlalu lebay.
"Selama itu dakwah. Ada juga kemarin yang nawarin sinetron tapi karena terlalu lebay, kayak manusia jadi ular, jadi saya tolak. Saya lebih suka yang real aja, yang memang untuk berdakwah dan tidak ada unsur politik," ujar Ustadz Zacky Mirza belum lama ini.
Ustadz Zacky tak menampik adanya honor yang didapat dari pekekerjaan syuting di bulan Ramadhan. Menurutnya, semua disepakati secara profesional.
"Karena dakwah bayarannya profesional, tapi tetap enggak kaku. Artinya dibikin fleksibel dan TV biasanya udah kasih tahu budget-nya sekian. Namanya dakwah, apalagi bulan puasa. Paling enggak acara hiburan tetap ada dakwahnya," katanya.
Terkait adanya anggapan ustadz memili tawaran pekerjaan yang diambil, menurut Ustadz Zacky, semua orang bebas memberikan penilaian.
"Kalau kita yang penting di dunia entertainment kan harus profesional, supaya ihklas jalannya. Jangan sampai masalah materi jadi kendala dalam berdkawah di dunia entertainment. Dan yang penting ketika itu layak dan kita enggak minta," pungkas Ustadz Zacky Mirza.
(tov/bin)