Perankan Buya Hamka, Ini Pelajaran Berharga yang Didapat Vino G Bastian
TABLOIDBINTANG.COM - Vino G Bastian mendapat kepercayaan untuk memerankan karakter utama di film Buya Hamka. Bukan sekadar berakting, suami Marsha Timothy itu mengaku mendapat banyak pelajaran berharga dari perannya sebagai ulama sekaligus sastrawan Indonesia itu.
Menurut Vino G Bastia, Buya Hamka adalah sosok ayah yang luar biasa dalam keluarganya.
"Saya seperti mendapatkan perjalanan spiritual bagaimana kehidupan Buya Hamka. Dari zamannya ayah Buya Hamka mendidik Buya, sampai Buya mendidik anak-anaknya itu buat saya suatu pengalaman spiritual yang luar biasa,” ungkap Vino G Bastian, dalam jumpa pers virtual, Kamis (16/12).
Kebijaksanaan Buya Hamka dalam membinging istri dan sang buah hati akhirnya dibawa Vino G Bastian dalam kehidupan sehari-harinya.
“Yang paling penting yang juga saya seorang bapak, seorang ayah banyak banget sosok Buya Hamka ini sebagai kepala keluarga yang menginspirasi saya untuk mendidik anak saya kelak,” lanjut Vino G Bastian.
Selain sebagai kepala rumah tangga, Vino G Bastian juga mengamati bagaimana seorang Buya Hamka menghargai seorang wanita. Buya bahkan sempat menulis buku tentang perempuan.
“Bagaimana seorang laki-laki menghargai perempuan. Bagaimana anak menghargai ibunya. Orangtua menghargai anak perempuan, buat saya itu luar biasa dan itu selalu saya baca baca gimana intinya,” tutur Vino G Bastian.