Penghasilan Fantastis Meghan Markle dan Pangeran Harry, Raup 9,2 Miliar per Menit
TABLOIDBINTANG.COM - Salah satu hal yang dilakukan Pangeran Harry dan Meghan Markle setelah mengumumkan pengunduran diri sebagai anggota senior keluarga Kerajaan Inggris pada Januari 2020 adalah bekerja agar bisa mandiri secara finansial. Dalam waktu kurang dari dua tahun sejak pengumuman itu, pasangan ini telah melakukan banyak hal untuk menghasilkan uang.
Duke dan Duchess of Sussex telah terlibat dalam beberapa kesepakatan bisnis yang menguntungkan. Pada Desember 2020, sang pangeran dan mantan bintang Suits lewat perusahaan Archewell Audio menandatangani kesepakatan dengan Spotify. The Telegraph melaporkan bahwa kesepakatan itu bernilai 24 juta dolar AS atau sekitar 342 miliar rupiah. Tetapi sejak penandatanganan kerja sama dengan Spotify, Meghan dan Harry hanya membuat trailer tiga menit dan konten spesial Natal berdurasi 34 menit pada 2020 lalu. Pada 2021 ini, mereka sama sekali tak membuat konten untuk Spotify.
Menurut hitungan The Sun, dengan nilai kontrak 24 juta dolar AS, berarti Harry dan Meghan dibayar 650 ribu dolar AS atau 9,2 milar rupiah per menit untuk konten yang dibuatnya.
The Sun melaporkan bahwa eksekutif Spotify baru-baru ini telah mendorong Archewell Audio membuat konten lain guna melindungi masa depan kemitraan senilai jutaan dolar AS dengan pasangan tersebut. “Sangat menarik berbicara tentang kerja sama mereka dengan Spotify karena jika Anda melihat beberapa aktivitas Sussex, Anda mendapati bahwa mereka sebenarnya tidak melakukan banyak hal,” kata pakar kerajaan Richard Fitzwilliams.
“Meghan dan Harry melakukan hal-hal dengan cara mereka sendiri dan itu akan sangat jelas bagi Spotify atau Netflix, atau perusahaan mana pun yang ingin berurusan dengan mereka. Mereka sama sekali tidak akan merasa (tertekan). Menarik untuk melihat perkembangan hal ini pada tahun depan," pungkasnya.