Pengabdi Setan Raih 3 Juta Penonton, Jadi Film Horor Indonesia Terlaris

Andira Putri | 18 Oktober 2017 | 13:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pencapaian film Pengabdi Setan terus bertambah. Pengabdi Setan kini sukses meraih 3 juta penonton terhitung sejak Selasa (17/10).

Jumlah 3 juta penonton Pengabdi Setan diumumkan oleh sutradara Joko Anwar lewat Twitter. Joko Anwar mengunggah video sosok hantu ibu (Ayu Laksmi) tengah berjalan di kegelapan. Video ini mirip dengan apa yang diunggah Joko Anwar saat Pengabdi Setan menembus angka jutaan penonton sebelumnya.

"Terima kasih, teman-teman. Kalian yang buat ini jadi mungkin. Pengabdi Setan telah menembus 3 juta penonton. Terima kasih. Salam dari kami," tulis Joko Anwar.

Joko Anwar juga memberikan penjelasan detail tentang total jumlah penonton serta masa penayangan Pengabdi Setan keesokan harinya. "3.028.565 penonton sudah menemukan rahasia ibu dalam 20 hari penayangan," ujar Joko Anwar.

Penjelasan tersebut dilengkapi potongan adegan Pengabdi Setan. Video memperlihatkan karakter Rini (Tara Basro) tengah mendorong kursi roda ke dalam sebuah kamar. Tara Basro kemudian menemukan sebuah surat serta terlihat penasaran terhadap isinya.

Raihan 3 juta penonton memantapkan posisi Pengabdi Setan sebagai film horor Indonesia terlaris sepanjang masa. Pengabdi Setan menggeser Danur dari puncak daftar. Film yang dibintangi Prilly Latuconsina ini sebelumnya menjadi horror terlaris sepanjang masa dengan jumlah penonton lebih dari 2.7 juta.

Pada tahun 2017 ini Pengabdi Setan juga menjadi film terlaris kedua, di bawah Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 yang meraih 4 juta penonton.

Jumlah penonton Pengabdi Setan diprediksi tetap meningkat jika melihat film ini masih tayang di banyak bioskop seluruh Indonesia.

(dira/ray)

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait