Firman "Idol" Ingin Mengubah Cara Pandang Publik Terhadap Musik Melayu
TABLOIDBINTANG.COM - Musik Melayu yang seharusnya menjadi bagian dari identitas bangsa Indonesia, kini justru dianggap kurang berkelas.
Hal ini membuat penyanyi Firman Siagian prihatin. Jebolan ajang Indonesian Idol musim kedua ini kemudian memutuskan untuk memasukkan lagu-lagu Melayu dalam album terbarunya.
Beberapa lagu Melayu, baik yang alsi maupun pop Melayu, dipilih Firman untuk dikemas ulang agar lebih segar dan mudah merasuk ke telinga pendengar muda.
Dalam hal ini, ia menggandeng musisi Parlin Burman Siburian alias Pay. "Album "Aku Anak Melayu" akan berisi lagu-lagu Melayu dari Indonesia dan Malaysia," jelasnya, saat dijumpai di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (17/6) malam.
Inisiatif Firman disambut baik oleh Pay. "Firman datang ke studio, ngobrol tentang musik Melayu. Kami ada kesamaan persepsi tentang Melayu yang seolah-olah musik murah," jelasnya.
Pay mengaku memasukkan beberapa unsur musik modern ke dalam lagu-lagu yang disodorkan Firman. "Kami coba buat sebuah komposisi Melayu yang lebih musikal," ungkapnya.
(Ari/yb)