Sinopsis Shani Hari Ini Rabu 14 Maret 2018 Episode 9

Andira Putri | 14 Maret 2018 | 02:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Berikut sinopsis Shani hari ini, Rabu 14 Maret 2018.

Sanghya menanyakan apa yang tengah Shani pikirkan. Shani merasa jika usahanya mendekati Suryadev belum berhasil. Meski begitu, Shani berniat terus mencoba agar bisa menjalin hubungan baik dengan sang ayah dan anggota keluarga lain.

Shani lalu menghampiri Yamm demi menyelesaikan kesalahpahaman mereka. Tetapi, Yamm malah menggunakan kesempatan tersebut untuk membalas dendam kepada Shani.

Inderdev dan Shukracharya tengah menyusun rencana terkait identitas Shani. Mereka penasaran apakah Shani merupakan sosok sakti yang diberitahu oleh Mahadev.

Shani bermain bersama Yamm dan Yammi. Sayang, mereka berdua justru mempermalukan Shani. Aksi mereka tidak membuat Shani marah. Shani hanya tersenyum saja.

Sinopsis Shani hari ini, Rabu 14 Maret 2018.

Kakol memberi tahu Chaaya soal permainan tersebut. Chaaya pun berlari demi menyelamatkan Shani dari tingkah iseng Yamm dan Yammi.

Shukracharya berniat mencari tahu kekuatan Shani dengan menciptakan sebuah badai besar. Sementara Vishwakarma menemui Chaaya dan menanyakan soal identitasnya. Dengan jujur, Chaaya membahas Shani dan alasan menyembunyikannya.

Shani bertemu dengan neneknya. Sang nenek merasa bahagia bisa bertemu Chaaya. Di sisi lain, Vishwakarma merasa sangat menyesal setelah mengetahui Shani harus hidup dalam sebuah hutan. Shani sendiri tidak merasa kesepian karena sang ibu selalu menemani.

Vishwakarma sangat bahagia karena Shani memiliki pemikiran dewasa. Vishwakarma pun penasaran tentang teman Shani selama di hutan. Tiba-tiba, Kakol datang dan memperkenalkan diri sebagai teman Shani di hutan.

Demikian sinopsis Shani hari ini, Rabu 14 Maret 2018.

(18/301116/dira)

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait