Film Show Dogs yang Dibintangi Alumni American Idol Tayang, Ini 5 Fakta Uniknya!
TABLOIDBINTANG.COM - Show Dogs yang dirilis di jaringan bioskop akhir pekan lalu mendapat kritik pedas dari pengamat film. Film karya Raja Gosnell ini menceritakan kasus penculikan anak panda bernama Ling-Li. Ia diselundupkan dari Tiongkok ke AS. Kasus ini terendus agen FBI Frank (Will Arnett) dan anjing pelacak jenis rottweiler, Maxwell (Ludacris) dari NYPD.
Selain Will Arnett dan Ludacris, Show Dogs menampilkan alumni American Idol Jordin Spraks dan aktor senior Stanley Tucci. Meski mendapat skor hanya 2,7/10 di situs IMDb, Show Dogs sangat aman disaksikan anak-anak. Berminat mengajak si kecil menonton Show Dogs? Kami punya 5 fakta menariknya sebelum Anda menuju bioskop.
-
Merupakan kolaborasi ketiga kali bagi sutradara Raja Gosnell dan aktor Alan Cumming setelah The Smurfs dan The Smurfs 2.
-
Sebelum Show Dogs, Raja Gosnell sudah tiga kali menggarap film dengan karakter anjing yang bisa bicara, yaitu Scooby Doo, Scooby Doo 2, dan Beverly Hills Cihuahua.
-
Film ini menandai ketiga kalinya kolaborasi antara Will Arnett dan Gabriel Iglesias setelah The Nut Job dan The Nut Job 2.
-
Sempat menuai kontroversi setelah penayangan terbatas kepada media. Konon ada adegan yang menggambarkan seolah-olah aksi bernuansa seksual terhadap hewan sebagai hal yang biasa. Studio sampai memutuskan untuk mengedit ulang film secara keseluruhan.
-
Awalnya direncanakan rilis tanggal 26 Januari 2018 tapi kemudian ditunda hingga 6 April 2018.