Muncul Lagi di Indonesia, Popeyes Sajikan Ayam Goreng Spesial

Supriyanto | 24 Desember 2022 | 03:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Restoran cepat saji asal New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat yang meghidangkan ayam goreng, Popeyes kembali hadir di Indonesia.

Popeyes sempat membuka beberapa gerai di kota besar Indonesia, namun menutup permanen store terakhirnya di Puri Indah Mall pada 2011. Sempat muncul gerai Popeyes di Bandara Internasional Juanda Surabaya pada 2015, namun kembali tutup setahun kemudian.

Di bawah naungan PT Sari Chicken, anak perusahaan PT Sari Burger yang merupakan bagian dari kelompok usaha Restaurants Brand Asia (RBA) Popeyes akan secara resmi membuka kembali gerainya di Indonesia, pada 29 Desember 2022 mendatang.

Presiden Popeyes Indonesia, Sandeep Dey mengungkap alasan kembali hadir karena dinilai sesuai dengan target market dari restoran tersebut. Bahkan, Popeyes pasang target membuka hingga 300 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Di negara yang masyarakatnya sangat menggemari ayam goreng, dan nasi adalah makanan pokok. Kami ingin memanjakan konsumen Indonesia dengan rasa ayam goreng terbaik di kelasnya, rasa yang berani dan menawarkan berbagai menu yang dibuat dari ayam. Visi kami adalah menjadi the chicken destination di Indonesia,” ujar Sandeep di acara preview pembukaan Popeyes di kawasan Jakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (23/12).

Sementara itu, Rafael Odorizzi, selaku Presiden Restaurant Brand International (RBI) Asia Pasifik, mengatakan bahwa pembukaan kembali Popeyes di Indonesia ini menandai keinginan dari restoran tersebut untuk membawa menu ala New Orleans ke seluruh dunia.

“Kami sangat bersemangat membawa Popeyes ke Indonesia bersama RBA,” ujar Rafael.

Yang teristimewa dari Popeyes berbagai adalah ayam goreng, adalah dalam hal proses pembuatannya. Ayam goreng tersebut diklaim telah direndam dengan campuran bumbu rasa Louisiana cajun selama 12 jam. Kemudian, ayam tersebut dilapisi tepung roti dan dimasak perlahan hingga matang sempurna.

Meski demikian, terdapat pula beragam varian menu yang telah disesuaikan dengan cita rasa lokal. Salah satu dari menu yang sudah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia adalah ayam bakar.(pri)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait