Jangan Remehkan Luka Besar, Ini Bahaya yang Bisa Terjadi
TABLOIDBINTANG.COM - Kegiatan yang kita lakukan tak jarang membuat kita kita terluka. Luka dapat timbul dan membuat kita terasa tidak nyaman. Dalam aktivitas sehari-hari, kita sudah terbiasa untuk merawat luka kecil. Umumnya, hanya menggunakan cairan antiseptik atau plester kecil saja untuk merawatnya. Namun, bagaimana jika kita mendapatkan luka besar?
Menurut Dokter Vivi Mamonto, ada bahaya dalam luka yang besar. Karena itu, luka yang besar harus lebih diperhatikan dalam merawatnya.
"Kalau luka besar tidak dirawat dengan tepat dapat menyebabkan anak rentan terhadap infeksi dan yang kedua berisiko menghambat pertumbuhan anak. Karena proses penyembuhan luka yang besar sering melibatkan pembentukan jaringan parut, yang dapat menghambat pertumbuhan tulang dan sendi," ujarnya melalui akun TikTok @dr.vivimamonto, dikutip Selasa (14/11).
"Jadi butuh plester yang tepat untuk melindunginya, luka terlindungi, anak tumbuh sehat, don’t worry," imbuhnya.
Luka besar sendiri, jarang sekali dibicarakan. Sehingga, orang kurang menyadari betapa bahayanya jika tak ditangani dengan baik dan tepat. Luka besar dapat terjadi pada berbagai bagian tubuh seperti di lengan, perut, betis, hingga paha. Umumnya, luka besar terjadi karena aktivitas dengan intensitas tinggi seperti mendaki gunung, bersepeda, ataupun peristiwa lainnya seperti kecelakaan, ataupun operasi besar (caesar, jantung, dll). Jika tidak dirawat dengan baik, tidak menutup kemungkinan bahwa akan terjadi infeksi.
Lantas, bagaimana cara menghadapi luka besar agar tertangani dengan tepat dan tidak menyebabkan risiko infeksi akan luka tersebut?
Luka besar yang terjadi akibat kecelakaan, perlu ditekan terlebih dahulu selama 10-20 menit. Hal tersebut dilakukan agar pendarahan bisa berhenti sepenuhnya dan dapat melanjutkan penanganan selanjutnya. Namun, sebagai catatan, bahwa luka pasca operasi tidak perlu ditekan.
Lalu, setelah pendarahan sudah berhenti, alangkah baiknya dilakukan pembersihan dengan menggunakan air mengalir ataupun kasa steril agar luka dan area sekitar luka dapat bersih.
Kemudian, membersihkan luka merupakan langkah pertama penyembuhan yang optimal. Maka dari itu penting juga untuk menggunakan antiseptik, seperti Hansaplast Antiseptik Pembersih Luka untuk mencegah infeksinya.
Langkah terakhir, lindungi luka besar dengan plester yang bisa menutupi luka besarmu dengan baik dan rapat, lebih baik lagi jika plester yang dipakai memiliki fitur anti air dan juga bisa menyesuaikan dengan kondisi kulit. Salah satu plester yang bisa dipakai yaitu Hansaplast Plester Luka XL dengan dua varian yaitu Hansaplast Sensitive XL dan Aqua Protect XL.
Salah satu keunggulan dari Hansaplast Plester Luka XL adalah kemudahan dalam merawat luka, karena tidak perlu menutup dengan perban yang memakan waktu.