Pentingnya Memilih Layanan Psikolog yang Profesional dan Non-Judgmental
TABLOIDBINTANG.COM - Kebutuhan orang akan sesi konseling terus meningkat, seiring meningkatnya kesadaran masyarakat tentang isu kesehatan mental. Saat ada masalah atau tekanan berat, sebagian orang membutuhkan bantuan profesional medis untuk melaluinya agar tak menjadi depresi berat.
Menentukan psikolog tidak bisa sembarangan. Harus teliti, serta berhati-hati. Terlebih untuk Anda yang hendak melakukan konseling ke psikolog. Nah, untuk kamu yang berdomisili di area Tangerang, berikut deretan psikolog yang bisa jadi rekomendasi. Selain itu, coba pelajari dan pahami juga mengenai pentingnya melakukan konseling ke psikolog.
Bicarakan.id menyediakan layanan konseling dengan dua tipe sekaligus, yakni tatap muka langsung dan online. Wah, ini sangat cocok untuk kamu yang tertarik bercerita langsung ke psikolog maupun buat yang butuh fleksibilitas.
Selama ini, Bicarakan.id telah membantu lebih dari 16,679 orang dalam berbagai permasalahan psikologis. Entah itu masalah percintaan, keluarga, karier, depresi, gangguan kecemasan, masalah anak-remaja, dan lain-lain. Para psikolog Bicarakan.id siap melayani cerita-ceritamu dan pastinya kerahasiaanmu terjaga.
Jika sedang punya waktu luang cukup banyak, kamu dapat memilih berkonsultasi langsung. Namun andai sedang sibuk dan jadwal lumayan padat, kamu memilih konseling secara online. Fleksibel, nyaman, dan pastinya akan membantumu keluar dari masalah.
Setiap orang akan menemui masalah, hambatan, konflik, dan tantangan dalam kehidupannya. Hal-hal tersebut biasanya memicu berbagai perasaan-perasaan mengganggu dalam diri tiap orang. Misalnya, marah, takut, cemas, sedih, bingung, dan sebagainya.
Nah, tidak semua orang mampu mengelola perasaan kompleks tersebut. Ada sebagian orang yang bisa jadi terlalu larut dalam masalah dan perasaan, sampai-sampai hal tersebut mengganggu kehidupannya. Saat dibiarkan berlarut-larut, perasaan itu bisa memicu masalah kesehatan mental, mulai dari gangguan kecemasan sampai depresi.
Oleh sebab itu, kesadaran akan pentingnya kesehatan mental menjadi kunci penting. Saat kamu sadar kondisimu sedang tidak baik-baik saja, kamu dapat menentukan langkah tepat buat mengelolanya. Namun jika kamu mengabaikan perasaanmu, maka kamu justru berpotensi makin larut dalam tekanan dan masalah.
Konsultasi dengan psikolog di Tangerang dapat membantumu mengatasi hal tersebut. Lewat konseling, psikolog dapat mendorongmu menceritakan berbagai tekanan serta perasaan mengganggu yang muncul. Bersama-sama, kamu dapat belajar mengenal dan memahami akar masalah dan bagaimana meresponi masalah dengan lebih sehat.
Berikut beberapa rekomendasi psikolog yang bisa Anda pilih:
Mentari Anakku (Klinik Psikologi dan Pusat Terapi Anak)
Di tengah hiruk-pikuk kehidupan modern, tumbuh kembang anak yang optimal seringkali menjadi perhatian utama bagi orang tua. Mentari Anakku, sebuah klinik psikologi dan pusat terapi anak di Tangerang, hadir sebagai sahabat keluarga untuk mendukung dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak-anak Indonesia.
Fika Frahesti Yunita, M.Psi
Berikutnya ada Fika Frahesti Yunita yang merupakan psikolog yang tergabung dalam Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI). Beliau memberikan layanan konseling ke orang yang terkait dengan masalah psikologis. Kamu dapat melakukan konseling di Primaya Hospital Tangerang dan juga di Bicarakan.id, tempat beliau biasa berpraktik.
Nous Consulting
Nous Consulting adalah sebuah layanan konsultasi psikolog di Tangerang yang berfokus pada pengembangan karakter manusia. Kami percaya bahwa kecerdasan (inteligensi) seseorang tidak hanya dilihat dari nilai-nilai akademis, tetapi juga dilihat dari sikap (attitude), kemampuan beradaptasi, dan komunikasi.
Pricyla Trimeilinda, M.Psi
Psikolog di Tangerang berikutnya juga khusus melayani konseling bagi anak. Pricyla Trimeilinda berpraktik di dua tempat, yakni RS Siloam Lippo Village dan Klinik Viva Medika. Orang tua dapat mendampingi anak konseling ke beliau jika memang ada masalah terkait kehidupan atau perilaku anak.
Nana Gerhana, M.Psi, Psikolog
Psikolog selanjutnya termasuk ke dalam psikolog umum. Nana Gerhana bepraktik di RS Royal Progress dan biasa melayani layanan konsultasi psikologis. Kamu dapat menjadwalkan sesi dengan beliau di rumah sakit tersebut, ya.
Dewi Surianti, S.Psi
Bepraktik di RS Siloam Lippo Village, Dewi Surianti membantu layanan konsultasi psikolog di Tangerang untuk dewasa, anak, hingga play therapy pada anak. Orang tua dan anak bisa memanfaatkan konseling dengan beliau saat ingin berkonsultasi soal tumbuh kembang anak.