Minum Kopi Sebaiknya Tidak Lebih dari 2 Gelas Sehari, Ini Sebabnya
TABLOIDBINTANG.COM - Minum kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup di seluruh dunia. Namun patut diingat, takaran minum kopi sebaiknya diperhatikan jika hal tersebut sudah menjadi rutinitas sehari-hari.
Meski Anda termasuk penggila kopi, diperlukan batasan agar terhindar dari berbagai resiko kesehatan.
"Setiap orang mempunyai limit yang berbeda di tubuhnya. Tapi rata-rata maksimal dua gelas kopi per hari," ujar pakar kopi Adi W. Taroepratjeka beberapa waktu lalu.
Di samping faktor keterbatasan daya tahan tubuh, jenis kopi yang dikonsumsi juga memiliki faktor penting. Karena jenis kopi yang berbeda tentunya memiliki kadar kafein yang berbeda pula.
"Arabica punya setengah kadar kafein dari robusta, tapi bukan berarti bisa minum lebih banyak, karena limit penerimaan kafein di badan tiap orang beda-beda," lanjut Adi.
Karena itu, alangkah baiknya jika menikmati kopi dengan takaran yang cukup agar tidak menimbulkan resiko berbahaya bagi kesehatan tubuh.