8 Minuman Sehat yang Ampuh Melawan Perut Buncit
TABLOIDBINTANG.COM - Perut buncit menjadi momok bagi banyak orang, wanita maupun pria. Perut buncit tidak saja menurunkan kualitas penampilan fisik, namun juga berarti tingginya risiko gangguan kesehatan. Perut buncit, harus dilawan bagaimanapun caranya.
Bagi Anda yang mau menghilangkan perut buncit dengan cara cepat sekaligus aman, mengonsumsi 8 minuman sehat ini secara rutin bisa menjadi pilihan. Apa saja minuman sehat tersebut, berikut ini daftarnya seperti dilansir dari Times of India.
1. Teh hijau
Banyak studi telah lama mengungkap khasiat teh hijau untuk menghilangkan perut buncit dan bahkan kegemukan secara keseluruhan. Kandungan catechins (katekin), suatu antioksidan pada teh hijau, dapat meningkatkan kemampuan hati dalam membakar lemak berlebih dalam tubuh, termasuk di area perut buncit.
2. Air campuran madu dan kayumanis
Selain meningkatkan metabolisme tubuh, minuman sehat yang bisa dinikmati hangat atau dingin ini dapat memfasilitasi efisiensi pemecahan gula dalam tubuh, terutama di area perut.
3. Cuka apel yang dicampur air
Selain mampu melancarkan saluran pencernaan, minuman sehat yang disajikan hangat ini juga dapat menciptakan sensasi rasa kenyang sekaligus menekan selera makan. Perut rata akan jadi milik Anda.
4. Jus nanas
Mudah dibuat dan rasanya enak menyegarkan. Jus nanas yang mengandung bromelain dapat membantu mencerna protein sekaligus mengikis kelebihan lemak di perut.
5. Teh peppermint
Mengonsumsi minuman ini dapat mempercepat proses pencernaan secara aman sehingga penumpukan lemak diperut dapat dicegah.
6. Jus seledri
Mungkin rasanya kurang nikmat di mulut bagi yang belum terbiasa. Namun jika melihat khasiatnya sebagai diuretik alami yang dapat menghilangkan kelebihan garam dan air penyebab perut kembung dan buncit, Anda pasti tidak akan pikir panjang untuk segera mulai mengonsumsinya.
7. Smoothies tinggi protein
Masukkan berbagai macam makanan tinggi protein yang Anda suka ke dalam blender. Jadikan smoothie yang mampu membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Sehingga Anda tidak akan tertarik mengonsumsi camilan manis.
8. Jus sayuran
Banyak kebaikan dari jus sayuran yang rendah kalori ini. Antara lain dapat membantu Anda memenuhi kebutuhan vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya. Secara umum dapat membuat tubuh lebih sehat dengan bonus perut yang lebih rata.